Sabtu, 4 Oktober 2025

Pendiri Apple Steve Jobs Meninggal Dunia

Pemakaman Steve Jobs Akan Berlangsung Tertutup

Mantan CEO dan juga pendiri Apple, Steve Jobs, rencananya akan dikebumikan pada Jumat waktu setempat.

Penulis: Widiyabuana Slay
zoom-inlihat foto Pemakaman Steve Jobs Akan Berlangsung Tertutup
DAILY MAIL
Ucapan belasungkawa yang dipasang untuk mengenang Steve Jobs di Montreal, Kanada.

TRIBUNNEWS.COM - Mantan CEO dan juga pendiri Apple, Steve Jobs, rencananya akan dikebumikan pada Jumat (7/10/2011) waktu setempat atau Sabtu (8/10/2011) Indonesia. Demikian dilansir AP.

Keterangan ini disampaikan oleh seseorang yang terlibat dalam proses pemakaman tersebut. Sumber yang enggan disebutkan namanya itu mengatakan bahwa pemakaman itu akan berlangsung sangat privat meski tak menyebutkan tempat di mana ia akan kebumikan.

Apple mengatakan tak ada pemakaman yang akan dibukan untuk publik. Meski demikian Apple mengundang warga untuk mengirimkan ucapan kenangan, pikiran, dan ucapan belasungkawa ke email rememberingsteve(at)apple.com.

Jobs meninggal pada usia 56 tahun dan Apple Inc mengumumkan tak ada penyebab kematian. Hanya saja Jobs menderita penyakit kanker pankreas yang sangat langka sekitar tujuh tahun silam dan terpaksa menjalani transplantasi liver pada tahun 2009.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved