Sabtu, 4 Oktober 2025

Lokal BRIcerita

Ellen Jacqueline, Anak Pejuang Pemekaran Torut Jadi Local Heroes BRI Unit Mangasa

Matanya berkaca-kaca saat bercerita bagaimana ia tak bisa melihat kesusahan orang lain.

Editor: Content Writer
Istimewa
Ellen Jacqueline Patandianan (56) asal Toraja saat bercerita bagaimana ia tak bisa menanahan kesedihan melihat orang sekitarnya kesulitan saat ditemui di kediamannya, Jl Andi Mangerangi Lorong 6 No 24, RT 003 RW 009 Kelurahan Bongaya, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (4/11/2021). 

Ayahnya, Jack bahkan pernah dikaryakan menjadi Kepala Kantor Sosial Politik di Toraja selama tiga periode dan berpulang di tahun 2003.

"Beliau tidak sempat melihat saya kini yang juga senang membantu orang lain," ucapnya.

Ibu Ellen, Fietje Jeane Lapian juga bukan perempuan biasa.

Nenek dari anak-anaknya itu pernah menjadi anggota DPRD di Tana Toraja.

"Ibu saya sekarang di Toraja. Saya sering bercerita bagaimana saya sekarang yang sangat termotivasi dengan dia juga ayah saya saat masih hidup," ungkapnya.

Hidup berkecukupan sejak kecil

Lahir di tahun 1965, Mami Ellen dan orangtua juga saudaranya tinggal di Jl Andi Mangerangi Lorong 6 No 24 sejak tahun 1976.

Saat itu, ia banyak melihat bagaimana hidup keluarganya berkecukupan.

Bahkan, banyak anak-anak dari Toraja yang pernah tinggal menumpang di rumahnya.

"Ayah saya suka ajak orang tinggal di rumah. Mereka semua keluar dari rumah ini sudah berhasil, ada jadi tentara, dokter dan lainnya," ujarnya.

Selain itu, ia seringkali melihat banyak yang datang ke rumahnya meminta bantuan.

"Apa yang dilakukan orang tuaku, itu pula kulakukan dan berharap anak-anakku juga kelak mengikuti," katanya.

Bagi dia, rezekinya saat ini bukan hanya miliknya dan keluarga.

"Ada hak orang lain juga. Kalau bisa dibantu , yah bantu," ucapnya.

"Semoga kelak anak-anakku juga peka dengan kesulitan orang lain," sambungnya.

Halaman
123
Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved