Tangkap Tren Gaya Hidup Sehat yang Meningkat, Asadha Lunarto Kibarkan Bisnis Makanan Organik
Permintaan terhadap bahan makanan yang organik, superfood, serta bahan makanan sehat pun mengalami peningkatan
Di tengah pandemi Covid-19 saat ini, dia juga optimistis Greenara juga tetap optimis dapat menjadi one stop solution bagi konsumen.
Apalagi dengan tren belanja online demi mengurangi kontak fisik. Bahkan dengan transaksi online yang telah menjadi new normal, Greenara bisa terus tumbuh dan semakin cepat memenuhi kebutuhan pelanggannya.
"Saat ini sangat banyak sekali orang yang sudah mulai sadar akan betapa pentingnya Kesehatan itu. Harapan itu menjadi suatu titik bagi kami untuk bisa memberikan yang terbaik, agar kami dapat selalu menjadi pendamping yang setia baik bagi calon pelanggan baru maupun yang existing dimanapun," ujarnya.