Minggu, 5 Oktober 2025

Garuda Indonesia Travel Fair akan Kembali Digelar

PT Garuda Indonesia menggandeng PT Bank Negara Indonesia Tbk untuk kembali menggelar “Garuda Indonesia Travel Fair

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
TRIBUN KALTIM/nev
GARUDA INDONESIA TRAFEL FAIR - Pengunjung antusias bertransaksi membeli tiket penerbangan Garuda Indonesia Travel Fair (GITF)di lantai atrium Ground Plaza Mulia Samarinda,Kamis (20/11/2014) GITF kedua diselenggarakan kerjasama dengan bank mandiri Kaltim di hadiri perwakilan Dinas Pariwisata Kaltim,Wawali Samarinda Nusyirwan Ismail,Kadisbudpakominfo Samarinda,HM Faisyal,manajer Sales and Service Manager Garuda Indonesia Balikpapan,Yose Rizal,Branch Manager Bank Mandiri Samarinda,Indra Batara Sakti Nasution. Yose Rizal mengungkapkan GITF diselenggarakan di Plaza Mulia sesuai dengan segment market Garuda Indonesia,ada diskon tiket domestik daninternasional sebesar 15 persen. Wawali Samarinda,Nusyirwan Ismail mengungkapkan sangat bergembira menyambut GITF karena Sesuai dengan visi Samarinda berpendudum 830 jiwa menjadi kota Metropolitan berbasis jasa berdaya saing tinggi,kota hijau dan sejahtera Dengan luas daerah 718 km persegi lebih besar dari Singapura,Surabaya,maupun Semarang. Silahkan Garuda Indoneaia mengembangkan bisnis Direct Cost,kita dari Pemkot bisa bekerja sama bila ada paket wisata ke luar negeri visa hubungi pak kadiskominfo samarinda,Faisal,dan 2 tahum lagi Bandara Samarinda bisa selesai landasannya katanya. TRIBUN KALTIM/nev 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk menggandeng PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk untuk kembali menggelar “Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2015” periode 1.

Rencananya GATF akan dilaksanakan pada 3-5 April 2015 mendatang di Assembly Hall, Jakarta Convention Center Senayan (JCC).

Untuk pertama kalinya, GATF tahun ini akan dilaksanakan secara serentak pada April di 17 ibukota propinsi Indonesia. Pada 3-5 April 2015, GATF akan dilaksanakan di sembilan kota di Indonesia, yakni di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Solo, Semarang, Ujung Pandang, Surabaya, Pontianak, dan Balikpapan.

Sedangkan, pada 10-12 April 2015, serentak dilaksanakan delapan kota lainnya yakni di Medan, Pekanbaru, Batam, Banjarmasin, Denpasar, Manado, Biak, dan Jayapura.

Direktur Komersial Garuda Indonesia, Handayani, mengatakan pelaksanaan GATF tahun ini akan berbeda dengan GATF sebelumnya. “Pelaksanaan GATF 2015 kali ini dilaksanakan dengan mengangkat tema “Fly with Style”, konsep yang menggambarkan event yang lebih fresh, young dan sophisticated,” ungkap Handayani, Senin (23/3/2015).

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved