Sabtu, 4 Oktober 2025

Infrastruktur Masih Menjadi Kendala Investasi

Infrastruktur masih menjadi kendala investasi di Indonesia. Hal ini yang disoroti kalangan industri otomotif dan industri pada umumnya.

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Sugiyarto
zoom-inlihat foto Infrastruktur Masih Menjadi Kendala Investasi
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Ilustrasi pembangunan infrastruktur jalan layang non tol jurusan Kampung Melayu-Tanah Abang.

Laporan Wartawan Tribun Jakarta Arif Wicaksono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persoalan infrastruktur masih menjadi kendala bagi investasi di Indonesia. Hal ini yang disoroti baik dalam industri otomotif dan industri pada umumnya di Indonesia.

"Kalau mau menyaingi Thailand, syaratnya adalah kalau infrastruktur membaik dan keadaan pasar membaik, otomatis industri akan menambah kapasitas produksi yang disesuaikan dengan permintaan yang ada," kata Ketua Umum Gaikindo Sudirman MR, di Jakarta (06/09/2012).

Pembangunan infrastruktur itu, menurut Sudirman, meliputi pembangunan bandara, pelabuhan, jalan raya dan insentif bagi sektor penelitian dan pengembangan.

"Selain itu, pemerintah mendukung juga dengan memberikan fasilitas untuk penyiapan bahan baku. Industri otomotif bahan bakunya kan besi, baja, alumunium, karet dan plastik," ujarnya.
 
Dalam kesempatan yang sama, Sofyan Wanandi, Ketua Umum Apindo, mengatakan bahwa masalah korupsi dan hukum menjadi persoalan dalam infrastruktur.

"Korupsi dan masalah lamanya izin semakin sulit karena birokrasinya korup dan hal ini yang selalu menghambat kompetisi kita dengan negara tetangga," jelasnya.

Ia juga menambahkan masalah korupsi yang menghambat pembangunan infrastruktur dapat menghambat pasar indonesia.

Masalah ini, akan menjadikan indonesia sebagai ladang persemaian produk asing saja.

"Kita itu gak lebih efisien daripada Malaysia makanya investasi kita masih susah, jadi para investor lebih suka jual barang ke sini dibandingkan investasi di sini," katanya. (*)

BACA JUGA:


Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved