Senin, 6 Oktober 2025

Beberapa Pejabat Teras Merpati Akan Segera Mundur

Polemik di tubuh maskapai penerbangan Merpati Airlines sepertinya terus berlanjut.

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Widiyabuana Slay
zoom-inlihat foto Beberapa Pejabat Teras Merpati Akan Segera Mundur
Merpati Nusantara Boeing 737 200

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hasanuddin Aco

JAKARTA, TRIBUNNEWS.COM -Polemik di tubuh maskapai penerbangan Merpati Airlines sepertinya terus berlanjut.

Setelah pergantian direktur utama (Dirut) Merpati kini beberapa pejabat teras setingkat Direktur dikabarkan akan mundur.

Mantan SVP Corporate Planning Merpati Airlines, Ery Wardhana, mendengar Direktur Tekhik Merpati, Wisudo, akan mundur setelah ada kepastian PK-MDK online diberlakukan.
Demikian pula Direktur Keuangan Mohammad Roem juga dikabarkan tidak akan ikut assesment BOD yang akan datang.

"Kalau Direktur Operasional  Asep Ekanugraha, belum ada statement yang jelas apakah akan mundur," kata Ery dalam rilisnya, Minggu (20/5/2012).

Ery termasuk pejabat Merpati yang duluan mundur. Dia mengatakan Asep Ekanugraha seharusnya mundur juga dan tahu diri bahwa dia bisa jadi Direktur Operasionan Merpati  karena dipercaya dan diajak Dirut Merpati  Jhony yang telah diganti pekan lalu.
"Dan selama ini selalu dibela habis-habisan oleh Capten Jhony terkait dengan permasalahan apapun, tetapi kelihatannya beliau merasa bukan bagian dari manajemen sebelumnya dan masih akan mau bertarung untuk assesment BOD yang akan datang dan itu hak beliau, walaupun secara moral dipertanyakan," kata dia.

Sebelumnya, Rudy Setyopurnomo dilantik menjadi Dirut Merpati menggantikan Sardjono Jhony Tjitrokusumo.  Pelantikan dilakukan di Kementerian BUMN Jakarta.

"Selayaknyalah kita beri kesempatan seluas-luasnya Dirut Baru membentuk tim baru yang tangguh dari orang Merpati yang ada saat ini tanpa membeda-bedakan berdasarkan kelompok,  kepentingan, politik kantor dan masa lalu seseorang,  melainkan  hanya berdasarkan kemampuan yang diartikan lolos dari standard IQ yang disyaratkan untuk menjadi pejabat Merpati, dan mudah-mudahan Merpati masih menyisakan orang-orang terbaik, kalaupun tidak maka kita harus legowo untuk dapat menerima orang luar yang qualified untuk memimpin Merpati," kata Ery.

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved