Kamis, 2 Oktober 2025

Ekskavator pun Dipreteli dan Dibawa Kabur Maling

Ada-ada saja ulah si maling. Komponen ekskavator yang harganya Rp 500 juta, berhasil diembat maling

zoom-inlihat foto Ekskavator pun Dipreteli dan Dibawa Kabur Maling
Tribun Medan/Adol Frian Rumaijuk
ilustrasi ekskavator

Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Andi Wijaya

TRIBUNNEWS.COM – Ada-ada saja ulah si maling. Komponen ekskavator yang harganya Rp 500 juta, berhasil diembat maling. Adi (45), warga Kebun Bunga Kec Sukarame Palembang, melaporkan peristiwa pencurian komponen alat berat itu ke bagian SPKT Polda Sumsel, Sabtu (9/3/2013) malam.

Menurut keterangan pelapor, pencurian itu terjadi saat ekskavator miliknya yang diparkir di Komplek pergudangan di kawasan Jalan Tanjung Api-api Palembang, Jumat (8/3/2013) sekitar pukul 08.00, dipreteli maling.

Adi baru mengetahui komponen peralatan ekskavator dicuri saat mengecek alat berat tersebut yang hendak digunakan. Dia terkejut dalam alat berat acak-acakan.

"Barang yang hilang diantaranya 1 unit computer, 1 unit monitor, 1 unit control, 1 unit rumahan sentral elektrik, 1 perangkat moto track," kata saat melapor di SPKT Mapolda Sumsel

Diduga pelaku pencurian merupakan orang yang mengetahui mengenai alat berat tersebut. Sebab maling tahu benar komponen yang berharga dari alat berat itu. "Kalau ditotal, kerugiannya mencapai Rp 500 juta lebih," ungkapnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved