2013, Medan Bakal Dilewati Busway
Untuk mengatasi kepadatan kendaraan serta memberikan kenyamanan kepada masyarakat menggunakan trasportasi umum
Laporan wartawan Tribun Medan, Mauliana Noor
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -- Untuk mengatasi kepadatan kendaraan serta memberikan kenyamanan kepada masyarakat menggunakan trasportasi umum. Wali Kota Medan Rahudman Harahap mewacanakan pembangunan bus angkutan masyarakat dengan fasilitas full AC.
Keberadaan bus layaknya Trans Jogja atau TransJakarta yang juga biasa disebut busway ini diharapkan mampu menurunkan angka penggunaan kendaraan pribadi.
"Saat ini, kajian untuk mengatasi kemacetan akan dilakukan Balitbang, bayangkan kalau di Medan ada bus yang nyaman, full AC," katanya kepada Tribun.
Menurut Rahudman, keberadaan bus nantinya akan menuhi kebutuhan masyarakat mulai dari Belawan ke Medan. " Ya seperti busway tapi tidak seperti itu, kita harus menyesuakan jalan, apalagi kita akan membangun enam koridor," katanya.
Dari enam koridor yang akan dipersiapkan, kata Rahudman, satu dan dua koridor akan dipersiapkan untuk beroperasi di tahun depan. " Kita rencananya juga akan menggandeng pihak ketiga, yang pasti kita siapkan dulu fasilitas di lapangan," terangnya.
Kepala Dishub Medan Renward Parapat mengungkapkan ada dua konsep yang saat ini sedang dikaji Dishub untuk mengatasi kemacetan." Kia liat mana yang paling siap," katanya.
Adapun dua konsep tersebut, Renward menjelaskan yaitu bus angkutan seperti TransJogja yang akan melayani rute Pinang Baris menuju Pusat Pasar dan Belawan menuju Pusat Pasar. Konsep kedua adalah adanya angkutan moda dari provinsi yang dipersiapkan untuk rute Bandara Kualanamu sampai Medan. " Nantinya dua konsep ini akan kita hubungkan," imbuh dia.
Dengan adanya transportasi tersebut, kata Renward tidak akan mengurangi jumlah angkutan yang ada saat ini. " Saat ini, kita sedang merampungkan konsep, setelah itu unitnya baru kita siapkan. Meski begitu tidak ada pengurangan angkutan," katanya.
Trans Medan nantinya tidak dibuatkan jalur khusus seperti busway melainkan akan di mix (campur) dengan kendaraan lain. "Kalau nanti beroperasi kita juga akan terus melakukan evaluasi," katanya.
Ditanya kenapa memilih Pinang Baris? Renward menjelaskan, kondisi persimpangan di Pinang Baris memang sangat padat, memang di lokasi itu sedang diusulkan untuk pembangunan fly over.
"Kan saat ini baru dibangun di Padang bulan,yang sudah di Brayan dan Amplas, kita harapkan Pinang Baris dan Aksara karena kedua persimpangan tersebut sangat padat," tuturnya.
Renward mengatakan Trans Medan akan dioperasikan pada 2013 akhir. "Untuk Trans Medan kita tidak perlu studi banding ke Jogja,kan siapa yang belum pernah ke Jogja, kita tidak akan membuat jalur khusus karena disesuaikan dengan badan jalan, kita buat kenyamanan penumpang khususnya di ruang tunggu penumpang," katanya seraya mengatakan akan membuat enam sampai tujuh koridor.
"Kalau anggarannya belum tau, tapi nanti kita akan bekerjasama dengan stakeholder,busnya juga belum ada," jelasnya.
Renward sendiri tidak bisa memastikan keberadaan Trans Medan dapat mengurangi kemacetan. "Tapi kan masyarakat punya alternatif untuk menggunakan angkutan umum, otomatis mengurangi penggunaan kendaraan pribadi. Kalau soal harga tiket belum tau," tandasnya.
Baca juga: