Sabtu, 4 Oktober 2025

Ini Dia Amenity Kit Terbaru Cathay Pacific

Cathay Pacific baru saja meluncurkan amenity kit terbaru untuk penumpang kelas ekonomi premium.

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-inlihat foto Ini Dia Amenity Kit Terbaru Cathay Pacific
Dukumen Cathay Pacific

TRIBUNNEWS.COM - Cathay Pacific baru saja meluncurkan amenity kit terbaru untuk penumpang kelas ekonomi premium.

Kali ini maskapai Hong Kong itu menggandeng G.O.D (Goods of Desire), sebuah merk fashion terkenal asal Hong Kong yang kini telah mendunia, untuk mendesain amenity kit terbarunya secara eksklusif.

Hasilnya, amenity kit lebih stylish. Desain hasil kolaborasi dua merk ternama itu terinspirasi dari kedinamisan budaya Hong Kong, di mana budaya timur bertemu dengan budaya barat, tradisi kuno digabungkan dengan teknologi mutakhir.

"Sebagai operator penerbangan utama di Hong Kong, Cathay Pacific mendukung desain lokal dan budaya kreatif. G.O.D. yang terkenal ceria, ekslusif dan gaya , yang cocok untuk Kelas Ekonomi Premium kami. Rencananya adalah memiliki empat desain per tahun, dua untuk outbound dan dua untuk inbound," ujar Toby Smith, General Manager Product Cathay Pacific dalam siaran persnya, Kamis (25/10/2012).

"Harapannya adalah bahwa racangan tersebut akan menjadi koleksi yang nyata dan para penumpang akan senang mendapatkan desain baru setiap kali mereka terbang," katanya.

Dua desain pertama disebut "Joy" dan "Fortune". Desain "Joy" menggambarkan Dewa yang sedang menikmati penerbangan sembari menyeruput kopi, menggunakan komputer atau membaca. Amenity Kit ini tersedia pada penerbangan dari Hong Kong.

Adapun untuk penerbangan inbound, para penumpang akan mendapatkan amenity kit berdesai "Fortune" yang menampilkan gaya gambar awan bergaya China yang melambangkan rejeki.

Tidak hanya lebih gaya saja, amenity kit yang terdiri dari kaus kaki, penutup mata, penutup telinga dan satu set perawatan gigi itu juga lebih serba guna dan ramah lingkungan.

Masing-masing amenity kit memiliki tombol di bagian belakang yang memungkinkan tas tambahan dapat menempel dan dapat dijadikan aksesori gantung di dinding.

Sementara itu, kantong amenity kit terbuat dari setidaknya 90 persen botol plastik daur ulang, sikat giginya terbuat terutama dari pati jagung dan selulosa, yang bersifat biodegradable, dapat didaur ulang dan menggunakan sumber daya yang lebih sedikit dalam proses produksinya.

"Tim Cathay Pacific terus mencari peluang untuk menawarkan produk inflight yang berkelanjutan, jadi kami akan menambahkan produk-produk yang tidak hanya terlihat bagus, tetapi juga memiliki dampak yang lebih sedikit terhadap lingkungan," ujarnya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved