Minggu, 5 Oktober 2025

Pabrik Mebel Ludes Terbakar Saat Karyawan Istirahat

Gudang Finishing dipakai untuk mebel yang hampir jadi

zoom-inlihat foto Pabrik Mebel Ludes Terbakar  Saat Karyawan Istirahat
TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN
KEBAKARAN PABRIK BUSA - Anggota Badan Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Kota Balikpapan berusaha memadamkan api yang membakar pabrik busa PT Indo Kasakti di kawasan Jl Mulawarman Batakan Kecil Balikpapan, Selasa (18/9). Kebakaran yang terjadi pada pukul 22.00 WITA ini terpaksa dipadamkan menggunakan cairan khusus dari PMK Total karena di lokasi kebakaran terdapat beberapa bahan kimia dan busa yang tidak bisa dipadamkan menggunakan air. (TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN)

TRIBUNNEWS.COM,SIDOARJO- Sejumlah bangunan PT Integra Indocabinet di Jalan Raya Betro 678 Desa Betro Kecamatan Sedati, Sidoarjo terbakar,Rabu (19/9/2012) sekitar pukul 12.30 WIB.

Kobaran api diduga melalap gudang yang dipakai untuk mengerjakan beragam bentuk mebel yang hampir jadi. Kebakaran berlangsung kala seluruh buruh sedang beristirahat.

Informasi yang dihimpun Surya (TRIBUNNEWS GROUP) di lokasi kejadian,api berkobar di gudang Finishing,gudang Set Up dan gudang Knock Down di kompleks pabrik mebel itu. Entah bagaimana awal mulanya, api melalap sedikitnya 200 unit mebel ekspor beragam bentuk,misalnya lemari,buffet,meja dan kursi.

“Gudang Finishing dipakai untuk mebel yang hampir jadi,”cetus Hendianto,buruh bagian Assembling.

Menurut Hendianto, dirinya tidak tahu asal mula api. Kala kejadian dia sedang tiduran di dekat gudang tempat bekerjanya. Dia lalu beranjak begitu mendengar suara “kebakaran” berulang-ulang.

“Saat kebakaran,kami memang sedang istirahat kerja,” ucap buruh kontrak yang mengaku sudah bekerja setahun lebih.

Yadi,buruh bagian Packing mengaku sempat mendengar ledakan berulang kali dari gudang yang terbakar. Dia tidak tahu benda apa yang menimbulkan bunyi ledakan. Hanya saja dia mengaku jika gudang bagian Finishing juga banyak bahan untuk mengecat mebel.

“Ada banyak tiner di gudang itu,” bebernya.

Beberapa mobil PMK masih berusaha memadamkan api dua jam usai awal mula api berkobar. Dibantu para buruh pabrik, polisi dan anggota TNI,petugas PMK berusaha melokalisir agar kobaran api tidak menjalar ke gudang lainnya.

Pihak pabrik belum bisa dimintai keterangan soal kebakaran ini. Para buruh dan satpam sibuk ikut membantu petugas PMK memadamkan kobaran api.

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved