Pemilihan Gubernur DKI
Pulang ke Solo, Jokowi Mandi dan Langsung Masuk Kerja
Calon Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo yang juga menjabat sebagai Wali Kota Solo, langsung kembali bekerja

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Ade Rizal
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo yang juga menjabat sebagai Wali Kota Solo, langsung kembali bekerja setibanya di Solo, Kamis (12/07/2012). Pria yang akrab disapa Jokowi itu, tiba di rumah dinasnya di Loji Gandrung sekitar pukul 11.30 WIB. Senyum Jokowi mengembang dan wajahnya nampak sumringah saat tiba.
Mengenakan baju kotak-kotak berwarna merah putih, Jokowi langsung mencari ajudannya dan meminta ajudannya untuk menyiapkan agenda kegiatan dalam tugasnya sebagai wali kota.
"Ini saya mandi dulu sebentar, byar byur, terus langsung kerja. Sudah banyak tamu yang menunggu saya di Balai Kota Solo," katanya kepada wartawan.
Mengenai hasil penghitungan cepat yang menunjukkan kemenangan Jokowi - Ahok, pria penggemar musik rock tersebut mengaku merasa biasa saja. Dirinya dalam beberapa pekan mendatang ingin beristirahat dari aktivitas Pemilihan Gubernur DKI Jakarta di Solo. "Istirahat dulu lah, jangan buru - buru ngomongin soal putaran kedua," katanya.(*)