Jumat, 3 Oktober 2025

Diduga Cemburu, Istri Irwan Hitz Gugat Cerai

Rumah tangga Irwan Chandra, personel Hitz di ambang kehancuran. Mouniq yang masih berstatus istrinya menggugat cerai.

zoom-inlihat foto Diduga Cemburu, Istri Irwan Hitz Gugat Cerai
TRIBUNNEWS.COM/ FERRO MAULANA
Irwan, personel The Hitz

Laporan Wartawan Tabloidnova.com, Icha

TRIBUNNEWS.COM - Rumah tangga Irwan Chandra, personel Hitz di ambang kehancuran. Mouniq yang masih berstatus  istrinya menggugat cerai.

Irwan mengaku tak tahu pokok masalah yang ada dalam gugatan sang istri. Menurutnya, istrinya hanya cemburu dengan penggemar-penggemarnya.

"Ya, mungkin faktor itu (cemburu). Saya juga belum ketemu sama dia. Detailnya belum. Ini karena belum ada klarifikasi. Masalahnya juga masih kulit banget, belum sampai yang mendasar," ucapnya.

Ada gosip Wanita Idaman Lain (WIL) menerpa Irwan. Namun menurutnya, wanita di hatinya kini hanyalah

"Enggak ada WIL. Aku fokus kerja. Sukses aja susah ditempuh apalagi cari wanita lain," katanya, Selasa (19/6).

Namun, Irwan tak membantah, kesibukannya menjadi penyebab retaknya hubungan dengan istrinya. "Kesibukan saya juga mungkin bisa jadi alasannya. Beberapa bulan ini istri di Surabaya sama anak, saya jarang ketemu. Tapi diusahakan kalau komunikasi tetap lancar," tukasnya.

Sebelumnya beredar kabar, Moniq berselingkuh dengan rekan Irwan dalam grup vokal Hitz, Lee Jung Hoon, yang berasal dari Korea.

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved