Ibadah Umrah Kembali Digelar Secara Terbatas, Kuota Jemaah Dibuka Bertahap
Otoritas Arab Saudi sudah membuka kembali pelaksanaan ibadah umrah secara terbatas.
TRIBUNNEWS.COM - Otoritas Arab Saudi sudah membuka kembali pelaksanaan ibadah umrah secara terbatas.
Ibadah umrah kali ini digelar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku karena masih adanya pandemi Covid-19.
Protokol kesehatan ini bertujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19, yang diadopsi setelah 7 bulan pelaksaan umrah dan haji ditutup.
Di mana umat muslim harus memakai masker saat mengelilingi situs paling suci umat Islam dengan social distancing pada Minggu (4/10/2020).
Baca: 7 Soto Ayam Enak di Semarang, Ada Soto Ayam Bu Nik Pekunden
Baca: 5 Soto Enak di Jogja, Cicipi Soto Lamongan Berkah Cak Eko dengan Koya yang Gurih