Wisatawan Sepi, Singa di Taman Nasional Ini Bisa Tiduran di Jalan
Dari taman nasional di Afrika Selatan hingga California, hewan-hewan liar di sana menyebar di tempat-tempat yang tidak biasa karena tidak ada turis
TRIBUNNEWS.COM - Dari taman nasional di Afrika Selatan hingga California, hewan-hewan liar di sana menyebar di tempat-tempat yang tidak biasa karena tidak ada pengunjung.
Dilansir dari Travel and Leisure, seorang fotografer mengambil gambar singayang sedang bersantai di tengah jalan aspal Taman Nasional Kruger, Afrika Selatan.
" Singa-singa berbaring di jalan pada siang hari, hal ini tidak biasa karena dalam keadaan normal akan ada kendaraan yang melintas dan hewan-hewan itu akan menuju ke semak-semak," kata juru bicara Taman Nasional Kruger Afrika Selatan kepada CNN dikutip Travel and Leisure.
• Kawanan Singa yang Menikmati Masa Lockdown di Afrika Selatan Ini Viral di Medsos
• 10 Fakta Unik Lesotho, Negara Kecil di Afrika yang Jadikan Selimut Sebagai Busana Tradisional