Minggu, 5 Oktober 2025

Liga Inggris

Nasib Ruben Amorim Terancam Jalan Transfer Manchester United, Solusi Setan Merah Ada di Inggris

Masa depan Ruben Amorim di Manchester United terancam oleh Oliver Glasner yang membuktikan diri bisa bertahan dan berprestasi di Inggris.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
Instagram Ruben Amorim
Pelatih Manchester United Ruben Amorim berjalan memasuki Old Trafford Stadium pada pertandingan Liga Inggris 2024/2025. Bila Ruben Amorim dipecat sebagai pelatih Manchester United, salah satu kandidat pengganti terkuat adalah Oliver Glasner, yang saat ini melatih Crystal Palace. 

TRIBUNNEWS.COM - Karier Ruben Amorim sebagai pelatih Manchester United semakin mendapatkan goncangan dalam beberapa waktu terakhir.

Kekalahan melawan Brentford di Liga Inggris pekan lalu tak membuat situasinya membaik bagi pelatih asal Portugal tersebut.

Suara sumbang terkait masa depan Ruben Amorim sebagai pelatih Manchester United pun mulai kerap mengemuka.

Tak sedikit pihak yang bahkan mulai menyaring sosok-sosok yang pantas menjadi pengganti posisi Amorim nantinya.

Ada beberapa nama populer mencuat sebagai kandidat baru. Mulai dari Xavi Hernandez, Gareth Southgate, hingga Fabio Huzerler saling bersaingan sebagai ide-ide dari penggemar.

RUBEN AMORIM - Pelatih Manchester United asal Portugal, Ruben Amorim dalam pertandingan persahabatan menghadapi Fiorentina di Old Trafford Stadium, 9 Agustus 2025. (Instagram MU - 18/8/2025)
RUBEN AMORIM - Pelatih Manchester United asal Portugal, Ruben Amorim dalam pertandingan persahabatan menghadapi Fiorentina di Old Trafford Stadium, 9 Agustus 2025. (Instagram MU - 18/8/2025) (Instagram.com/manchesterunited)

Andai Amorim benar-benar didepak dari kursi pelatih Setan Merah, acuan pelatih baru MU sebenarnya bisa mengarah ke sosok tertentu.

Penggemar bahkan tak perlu terlalu jauh menengok ke luar negeri untuk mencari pengganti potensial tersebut.

Kebijakan transfer pemain yang dilakukan Manchester United musim panas lalu bisa menjadi contoh terbaik.

Di bawah INEOS, mereka mencoba membangun ulang lini serang mereka dengan satu kesamaan.

Mereka memberikan tempat paling penting kepada pemain yang sudah terbukti bisa bermain dan mencetak prestasi di Liga Inggris.

Baca juga: Xavi Isyaratkan Tertarik Latih Manchester United di Tengah Nasib Abu-abu Ruben Amorim

Pada akhirnya MU menjatuhkan opsi kepada Matheus Cunha dan Bryan Mbeumo sebagai duo lini serang baru.

Cunha mencuri perhatian bersama Wolves dengan caranya membangun permainan dan pola serangan tim lawasnya.

Kebolehannya membawa bola dari lini tengah menjadi daya tarik utama pemain asal Brasil itu.

Sedangkan Mbeumo dipilih lantaran bisa mencetak lebih dari 20 gol bagi Brentford musim lalu.

Berposisi sebagai penyerang sayap, ia tak hanya bisa memberikan kontribusi assist kepada penyerang tengah.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved