Carabao Cup
Dilarang Main-main, Keseriusan Arsenal Perjuangkan Trofi Piala Carabao Musim 2025/2026
Perjalanan Arsenal dalam mengarungi kompetisi Piala Carabao 2025/2026 akan dimulai dengan melawan Port Vale.
Perasaan semacam itu jelas perlu dikikis Arsenal musim ini, demi bisa melaju sejauh mungkin di Piala Carabao, syukur-syukur menjadi juara.
Karena jika Arsenal bisa melesat sejauh mungkin di turnamen ini, maka keuntungan juga bakal dirasakan skuad Meriam London.
Selain puasa gelar yang kini dirasakan Arsenal bersama Arteta bakal usai, gelar Piala Carabao juga akan mengakhiri paceklik trofi tim Meriam London di turnamen ini.
Tak hanya itu, semakin jauh Arsenal melaju, potensi Arteta memaksimalkan skuadnya musim ini makin besar.
Karena, dengan kedalaman skuad yang dimilikinya sekarang, Arteta tentu dituntut untuk memberi porsi menit bermain yang bijak kepada para pemainnya.
Dan salah satu cara terbaik yang bisa dilakukan Arsenal yakni melaju sejauh mungkin di empat kompetisi berbeda musim ini.
Dikatakan demikian, karena jika laju Arsenal semakin jauh di semua kompetisi, jumlah laga yang dihadapi mereka bakal semakin banyak, serta aroma prestasi juga semakin dekat.
Kedalaman skuad Arsenal yang begitu mumpuni musim ini pun akan terasa semakin optimal dan maksimal.
Pada musim lalu, langkah Arsenal di Piala Carabao hanya mentok di semifinal, setelah disingkirkan Newcastle yang pada akhir turnamen ternyata malah menjadi juara.
So, layak untuk menanti sejauh mana Arsenal bisa melangkahkan kakinya di Piala Carabao serta kompetisi lainnya musim ini?
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.