Selasa, 7 Oktober 2025

Piala AFF U23 Tahun 2025

Daftar Juara Piala AFF U23 Sepanjang Masa, 2 Rekor Menanti Timnas Indonesia

Terdapat 2 rekor yang bisa diperoleh oleh Timnas Indonesia U23 andai mengalahkan Vietnam di partai final Piala AFF U23 2025. Baca di sini sekarang.

TRIBUNNEWS/HERUDIN
PIALA AFF U23 - Luapan kegembiraan pesepak bola Timnas U-23 Indonesia usai mengalahkan Timnas Thailand pada semifinal Piala AFF U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (25/7/2025). 2 Rekor menanti Timnas Indonesia dalam daftar juara Piala AFF U23 2025. (TRIBUNNEWS/HERUDIN) 

Pelatih asal Belanda mulai ditunjuk PSSI untuk menukangi Timnas Indonesia U23 pada 24 Januari 2025.

Vanenburg juga merangkap sebagai asisten pelatih Patrick Kluivert di Timnas Indonesia senior.

Kini, mantan pelatih tim akademi muda Ajax Amsterdam hingga PSV Eindhoven, mengincar trofi pertamanya bersama Timnas Indonesia.

Catatan dari Gerald Vanenburg bisa menyetarakan dirinya dengan eks pelatih Timnas Indonesia U23 sebelumnya, Indra Sjafri.

Indra Sjafri yang bermodalkan pemain seperti Witan Sulaeman, Marinus Wanewar hingga Osvaldo Haay, berhasil menembus partai final dan 'menewaskan' Thailand dengan skor 2-1 pada edisi final 2019.

Sementara itu, Gerald Vanenburg juga dapat melewati pencapaian dari pelatih Shin Tae-yong.

Coach Shin kala itu hanya membawa Timnas Indonesia U23 finis sebagai runner-up edisi final 2023.

Timnas Indonesia takluk di tangan Vietnam melalui babak adu penalti usai skor kacamata berlangsung selama 120 menit.

PIALA AFF U23 - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Gerald Vanenburg memberikan instruksi kepada pemainnya saat melawan Timnas Malaysia pada pertandingan penyisihan Grup A Piala AFF U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (15/7/2025). Sementara 0-0 pada babak pertama. Foto diambil menggunakan kamera Canon EOS R1 dengan lensa RF 100-500mm. TRIBUNNEWS/HERUDIN
PELATIH U23 - Pelatih Timnas Indonesia U23 Gerald Vanenburg memberikan instruksi saat melawan Malaysia pada laga grup A Piala AFF U23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (15/7/2025). 

Baca juga: Kabar Baik dari Cedera Arkhan Fikri Jelang Final Timnas Indonesia U23 vs Vietnam

Jadwal Perebutan Juara 3 dan Final

Juara 3 | SUGBK

Senin, 28 Juli 2025

20.00 WIB: Filipina vs Thailand

Final | SUGBK

Selasa, 29 Juli 2025

20.00 WIB: Timnas Indonesia U23 vs Vietnam

Daftar Juara Piala AFF U23 

Piala AFF U23 2005, Thailand

Juara: Thailand
Runner-up: Singapura

Piala AFF U23 2019, Kamboja

Juara: Indonesia
Runner-up: Thailand

Piala AFF U23 2022, Kamboja

Juara: Vietnam
Runner-up: Thailand

Piala AFF U23 2023, Thailand

Juara: Vietnam
Runner-up: Indonesia

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved