Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sosok Adham Makhadmeh: Wasit Australia vs Timnas Indonesia, Skuad Garuda Pernah Dihukum Penalti
Profil Adham Makhadmeh, wasit laga Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, ernyata Skuad Garuda pernah dihukum penalti.
Kala itu, Timnas Indonesia menyambangi markas Arab Saudi pada matchday pertama Grup C.
Hasilnya, Timnas Indonesia berbagi poin dengan Arab Saudi setelah bermain imbang 1-1.
Pada pertandingan tersebut, Makhadmeh tiga kartu kuning untuk pemain Timnas Indonesia yaitu Calvin Verdonk, Muhammad Ferarri, dan Maarten Paes.
Wasit asal Yordania itu juga menghukum Timnas Indonesia dengan memberikan penalti untuk Arab Saudi.
Makhadmeh menghadiahi penalti Arab Saudi pada menit ke-79 akibat pelanggaran Maarten Paes saat menjatuhkan Feras Albrikan.
Meski begitu, Paes membayar kesalahannya dengen menepis tendangan Salem Al Dawsari.
Tak hanya itu, Timnas Indonesia juga pernah dikawal Makhadmeh pada tahun 2019 lalu.
Kala itu, Timnas Indonesia kalah telak dengan skor 5-0 saat melawan Uni Emirates Arab pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Selain memimpin pertandingan di Liga 1, Adham Makhadmeh juga bertugas di Liga Yordania dan Liga Champions Asia (ACL) Elite musim ini, masing-masing dalam 12 dan enam laga.
Secara keseluruhan, Makhadmeh telah memimpin 129 pertandingan sepanjang kariernya. Dalam periode tersebut, ia telah mengeluarkan 422 kartu kuning, 9 kartu merah langsung, serta memberikan 32 tendangan penalti.
(Tribunnews.com/Ali)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.