Selasa, 7 Oktober 2025

Liga Inggris

Pembelaan Ruben Amorim setelah Manchester United Telan Kekalahan atas Crystal Palace

Pelatih Manchester United Ruben Amorim merasa penampilan anak asuhnya lebih baik dari laga sebelum, meski menderita kekalahan atas Crystal Palace.

Darren Staples / AFP
RUBEN AMORIM (ARSIP) - Pelatih kepala Manchester United Ruben Amorim memberikan reaksi saat pertandingan Liga Inggris melawan Ipswich Town pada 24 November 2024. Ruben Amorim buka suara setelah kekalahan Manchester United atas Crystal Palace, Minggu (2/2/2025). Darren Staples / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester United Ruben Amorim buka suara setelah kekalahan anak asuhnya atas Crystal Palace pada pekan ke-24 Liga Inggris 2024/2025, Minggu (2/2/2025).

Bermain di Old Trafford, Manchester United takluk dengan skor 0-2.

Mulanya, gol Crystal Palace dibuka melalui tandukan Jean-Philippe Mateta yang dapat melewati kepala Andre Onana, menit ke-65.

Sementara pada satu menit sisa waktu normal, Jean-Philippe Mateta berhasil mendapat brace untuk mengunci skor kemenangan 0-2.

Atas hasil ini, Crystal Palace dapat menggusur Manchester United dari posisi ke-12 klasemen Liga Inggris

Sebaliknya, MU turun ke posisi 13 dan tertinggal satu poin atas Palace.

Pelatih kepala Manchester United asal Portugal Ruben Amorim (kiri) memberikan arahan kepada gelandang Manchester United asal Argentina #17 Alejandro Garnacho selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Ipswich Town dan Manchester United di Portman Road di Ipswich, Inggris timur pada 24 November 2024. (Foto oleh Darren Staples / AFP)
RUBEN AMORIM (ARSIP) - Pelatih kepala Manchester United Ruben Amorim memberikan instruksi pada pertandingan Liga Inggris, 24 November 2024. Ruben Amorim buka suara setelah kekalahan Manchester United atas Crystal Palace, Minggu (2/2/2025). (Darren Staples / AFP)

Selepas laga, pelatih Ruben Amorim buka suara terkait penampilan anak asuhnya.

Menurut pelatih asal Portugal, penampilan dari Setan Merah cukup baik.

Bahkan Ruben Amorim merasa performa Manchester United jauh lebih baik daripada pertandingan terakhir.

Di mana Setan Merah berhasil meraih kemenangan skor 0-2 saat berjumpa Steaua di turnamen Liga Eropa 2024/25 (31/1).

"Hasil ini memang sangat buruk," buka Ruben Amorim dilansir BBC Sports (2/2).

"Tapi saya rasa performa tim lebih baik dari pada laga terakhir," sambungnya.

"Kita melakukan transisi yang sangat baik."

"Tapi kita menderita ketika kebobolan dua gol dan cederanya Lisandro Martinez."

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Eks Kiper Buat Pembuktian, MU Telan Pil Pahit di Old Trafford

Setelah hasil ini, Ruben Amorim menjadi pelatih pertama MU yang mengalami lima kekalahan kandang pada kurun waktu semusim.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved