Sabtu, 4 Oktober 2025

Piala Asia U20 2025

3 Pemain Persija Dipanggil TC Timnas U20 Indonesia, Indra Sjafri Tunjuk Satu Calon Debutan

Terbaru, Indra Sjafri telah memanggil para pemain untuk mengikuti TC Timnas U20 Indonesia mulai 27 Oktober-25 November 2024 di Bali.

PSSI.org
Indra Sjafri dalam sesi Pemusatan Latihan (TC) Timnas U19 Indonesia menjelang turnamen Piala AFF U19 2024 di Surabaya. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas U20 Indonesia Indra Sjafri memanggil tiga pemain Persija Jakarta untuk mengikuti Pemusatan Latihan (TC) menjelang Piala Asia U20 2025.

Piala Asia U20 sendiri akan berlangsung pada 6-23 Februari 2025 di China.

Garuda Muda berada dalam pot tiga saat undian fase grup yang bakal ditentukan sebelum turnamen.

Adapun guna mempersiapkan tim untuk agenda ini, coach Indra tampaknya bakal melakukan program TC bertahap.

Terbaru, Indra Sjafri telah memanggil para pemain pilihannya untuk mengikuti TC Timnas U20 Indonesia mulai 27 Oktober-25 November 2024 di Bali.

Pelatih Timnas U20 Indonesia, Indra Sjafri saat memberikan materi latihan kepada skuad Timnas U-20 di Korea Selatan.
Pelatih Timnas U20 Indonesia, Indra Sjafri saat memberikan materi latihan kepada skuad Timnas U-20 di Korea Selatan. (dok: PSSI)

Kendati demikian PSSI belum merilis daftar lengkap pemain pilihan Idari Indra Sjafri untuk TC kali ini.

Namun melalui laman Persija.id, terbongkar tiga pemain yang turut serta ke Bali.

Mereka adalah Dony Tri Pamungkas, Aditya Warman, dan Hafizh Rizkianur.

Baca juga: Komentar Erick Thohir soal Kelolosan Timnas U17 Indonesia ke Piala Asia U17 2025

Dari ketiganya, Hafizh Rizkianur menjadi nama terbaru dalam pemanggilan TC U20.

Pasalnya penjaga gawang Persija Youth ini belum pernah menembus skuad pilihan Indra Sjafri, baik saat Piala AFF U19 2024 maupun fase kualifikasi lalu.

Hafizh Rizkianur pun mengaku bangga terhadap pemanggilannya kali ini.

Kiper berusia 18 tahun berharap dapat membuktikan yang terbaik saat sesi TC nanti.

Hafizh Rizkianur Persija Jakarta Liga 1
Kiper Persija Jakarta Hafizh Rizkianur

“Setelah mendapatkan info pemanggilan ini saya langsung mempersiapkan diri," kata Hafizh Rizkianur dilansir laman Persija.

"Selain itu, saya pun  meminta doa dari kedua orang tua agar selama TC berjalan lancar,” sambung pemain kelahiran Jakarta itu.

Sementara untuk Dony Tri Pamungkas dan Aditya Warman merupakan wajah yang rutin menghiasi skuad Indra Sjafri.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved