Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia Heroik, Punya Jalan Paling Panjang Lolos ke Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia tunjukkan perjalanan heroik untuk lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Setelah menang besar atas Brunei pada babak pertama dan berjuang sekuat tenaga melawan Irak, Vietnam, serta Filipina pada babak kedua, Timnas Indonesia bakal menghadapi lawan-lawan kuat pada babak ketiga.
Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga
Matchday 1 - 5 September 2024
Matchday 2 - 10 September 2024
Matchday 3 - 10 Oktober 2024
Matchday 4 - 15 November 2024
Matchday 5 - 14 November 2024
Matchday 6 - 19 November 2024
Matchday 7 - 20 Maret 2025
Matchday 8 - 25 Maret 2025
Matchday 9 - 5 Juni 2025
Matchday 10 - 10 Juni 2025
Format kualifikasi putaran 3 kembali dibagi ke dalam 3 grup berbeda, artinya tiap grup diisi 6 tim.
Nantinya 2 tim teratas masing-masing grup (6 tim) berhak lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Kemudian peringkat 3 dan 4 masing-masing grup akan melanjutkan perjuangan di kualifikasi putaran 4. Sementara 2 tim terbawah di putaran 3 otomatis gugur.
Kualifikasi ronde 4 Piala Dunia 2026 Zona Asia akan diikuti 6 tim, yang lantas dibagi dalam 2 grup (masing-masing diisi 3 tim). Hanya juara grup (2 tim) di putaran 4 yang berhak lolos ke Piala Dunia 2026.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.