Liga Inggris
Cita-cita Teranyar Jurgen Klopp Terancam Menguap, Liverpool Mulai Kencangkan Ikat Pinggang
Klopp masih ingin menambah pemain di lini tengah dengan mendatangkan Romeo Lavia dari Southampton, tetapi pemilik Liverpool kurang mendukung
Namun sebelum mewujudkan impiannya itu, Liverpool harus bisa mendatangkan Lavia terlebih dahulu.
Sepertinya tak ada pilihan lain bagi mereka selain menambah jumlah uang yang ditawarkan kepada Southampton.
Tanda-tanda pembicaraan Liverpool dan Southampton terus berlangsung nampak belum lama ini.

Nama Lavia tak disertakan Soton saat mereka bertanding melawan Gillingham pada Rabu (9/8/2023) dini hari.
"Romeo Lavia tidak bersama skuad Southampton malam ini seperti yang diduga," tulis jurnalis Fabrizio Romano di akun Twitter pribadinya.
"Pembicaraan dengan Liverpool terus berlanjut," sambungnya.
Besar kemungkinan bagi Liverpool menuruti permintaan Southampton.
Mereka pastinya ingin segera merampungkan proses kepindahan Lavia ke Anfield.
Semakin lama proses ini berlangsung, sang pemain akan makin sedikit mendapatkan kesempatan untuk langsung nyetel dengan tim barunya.
Jurgen Klopp pastinya tak ingin hal itu terjadi.
Ia ingin Lavia segera bergabung dengan secepatnya menyesuaikan diri dengan Liverpool yang sudah disambut jadwal padat di Liga Inggris musim depan.
Pada pekan pertama saja, Liverpool akan berhadapan dengan Chelsea.
Baca juga: Jurgen Klopp Senang Selam Tur Pramusim Banyak Fans Yang Menanti Pemain Liverpool
Mereka membutuhkan para penggawa terbaiknya untuk memperbesar peluang menang mereka di laga tersebut.
Andai Romeo Lavia berhasil didatangkan, ia akan menjadi rekrutan ketiga di lini tengah The Reds.
Ia akan bergabung dengan Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai yang sudah terlebih dahulu didatangkan.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.