Liga Italia
Hasil Juventus vs Fiorentina Liga Italia: Menang 1-0, Pelan Tapi Pasti Posisi Bianconeri Naik
Hasil akhir Juventus vs Fiorentina dalam laga pekan ke-22 Liga Italia, Senin (13/2/2023) dini hari WIB. Bianconeri menang dengan skor 1-0.
Untuk mengubah keadaan, Viola (julukan Fiorentina) melakukan pergantian pemain.
Gaetano Castrovilli masuk menggantikan Alfred Duncan.
Sementara Juventus memasukkan Moise Kean menggantikan Vlahovic.

Kemudian, pada menit ke-71, Bianconeri sempat menciptakan peluang.
Sayangnya sepakan Federico Chiesa masih melebar dari sisi gawang Fiorentina.
Pada akhir babak kedua, tak banyak peluang yang dihasilkan oleh kedua tim.
Mereka bermain cukup disiplin dan rapat sehingga lawan kesulitan untuk melakukan penetrasi.
Sebenarnya, pasukan Vincenzo Italiano sempat menyamakan kedudukan.
Namun gol mereka dianulir karena offside.
Oleh sebab itu, skor 1-0 ini tak berubah hingga laga berakhir.
Tim asuhan Massimiliano Allegri berhasil mengamankan tiga poin di kandang.
(Tribunnews.com/Deni)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.