Jumat, 3 Oktober 2025

Timnas Indonesia

Memuji Racikan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Performa Ramai Rumakiek hingga Egy Maulana Vikri

Racikan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia sangat ampuh meredam permainan Taiwan, ditambah dengan apiknya Ramai Rumakiek, kushedya Yudo dan egy maul

Penulis: Gigih
pssi.org
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, saat memimpin latihan Garuda Nusantara di Lapangan D (Panahan), Senayan, Jakarta, Sabtu (12/12/2020)/Racikan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia sangat ampuh meredam permainan Taiwan, ditambah dengan apiknya Ramai Rumakiek, kushedya Yudo dan egy maul 

Irfan Jaya, yang sejatinya sudah mendapatkan jam terbang bersama Timnas Indonesia di era Luis Milla kembali diturunkan, tandemnya, tentu ekspektasi tinggi untuk Egy Maulana Vikri turun sebagai starter.

Yang terjadi, Shin Tae-yong menurunkan nama yang asing, Ramai Rumakiek.

Usianya baru 19 tahun, tentu butuh keberanian dan perjudian besar untuk menurunkannya di laga krusial menuju Piala Asia 2023.

Tetapi Shin nampak tidak peduli, ini adalah hasil racikan 11 pemain terbaik Indonesia menurutnya, dan terbukti jitu.

Taiwan hanya punya dua peluang emas sepanjang laga ditambah satu gol mereka di babak kedua, tetapi praktis minim kesempatan untuk Hao Cheng dan kawan-kawan.

Yang nampak bekerja sangat keras malam ini, tentu adalah penjaga gawang Shin-Ah shin, yang setidaknya mencatatkan 8 penyelamatan di pertandingan ini.

Mengapresiasi apa yang diperagakan oleh Timnas Indonesia, sangat kolektif, tenang dan lebih banyak mengandalkan umpan pendek, yang membuat pemain Taiwan kerap terpancing meninggalkan posnya.

Dan faktor kejutan dengan datangnya Egy Maulana vikri menjadi tambahan, dengan pemain yang kini bermain di liga Slowakia ini setidaknya mencatatkan enam sepakan ke gawang.

Racikan Shin Tae-yong nampak sangat manjur, gol dari Ramai Rumakiek menjadi jawaban pertama untuk yang mempertanyakan kenapa Ramai buka Egy yang menjadi starter.

Gol kedua juga tidak kalah apik, Kushedya Yudo yang menjadi nomor 9 1/2, memberikan umpan sangat matang dan terukut kepada Evan Dimas yang juga dengan dingin mengeksekusi bola.

Sedikit noda mungkin tercipta di akhir laga dengan kebobolan melalui Heng-pin Hsu, tetapi tidak mengurangi permainan atraktif Timnas Indonesia.

Seperti yang diungkapkan Arrigo Sacchi, “untuk menjadi legenda tidak cukup hanya dengan kemenangan, tetapi juga harus menghibur,” Shin Tae-yong memberikan hiburan luar biasa bersama Timnas Indonesia.

Leg kedua akan digelar pada tanggal 11 Oktober 2021, jika Timnas Indonesia bermain seperti yang diperagakan pada leg pertama, rasanya tiket Kualifikasi Piala Asia 2023 sudah bisa digenggam.

(Tribunnews.com/Gigih)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved