Liga Italia
Liga Italia: Locatelli Datang, Persaingan Lini Tengah Juventus Memanas, Ramsey Rawan Ditendang
Menariknya, kedatangan Locatelli ke Juventus membuat persaingan lini tengah semakin memanas dan Ramsey menjadi pemain yang rawan ditendang.
"Terima kasih untuk setiap orang yang terus bekerja keras, aku sangat mencintai kalian semua di Sassuolo," tukasnya menambahkan.
Baca juga: Analisis Fabio Capello Soal Situasi AC Milan, Bakat Besar Rafael Leao Bakal Bersinar Musim Ini
Selain mengenang jasa yang telah diberikan Sassuolo, Locatelli tak lupa menguraikan perasaannya setelah bergabung dengan Juventus.
Hanya ada satu hal yang dirasakan oleh Locatelli setelah bergabung Juventus yakni sebuah mimpi menjadi kenyataan.
"Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan, mimpi seorang anak yang terus bekerja keras yang telah memberikan segalanya di lapangan," jujur Locatelli.
"Saya sudah tak sabar untuk masuk ke lapangan di stadion dan menyapa para penggemar, ini baru permulaan," pungkasnya.
Berita terkait Liga Italia
(Tribunnews.com/Ipunk, Dwi Setiawan)