Jumat, 3 Oktober 2025

Liga Inggris

Manchester United Butuh Lima Pemain Baru demi Bersaing di Jalur Juara Musim Depan

Mantan kapten Manchester United, Gary Neville telah mengidentifikasi timnya butuh kurang lebih lima pemain baru untuk mengisi lima posisi musim depan.

CARL RECINE / POOL / AFP
Manajer Norwegia Manchester United Ole Gunnar Solskjaer (2R) memberi selamat kepada gelandang Manchester United Prancis Paul Pogba (2L) pada akhir pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Leicester City dan Manchester United di King Power Stadium di Leicester, Inggris tengah pada 26 Juli 2020 

TRIBUNNEWS.COM - Keberhasilan Manchester United tampil konsisten pada paruh kedua musim ini akhirnya membuat mereka berhak menyegel satu tiket berlaga di Liga Champions musim depan.

Para penggemar tim Setan Merah pun menaruh ekspetasi yang cukup tinggi agar klub kesayangannya bisa berada dalam jalur juara musim depan.

Hal ini dikarenakan performa Manchester United yang sudah semakin matang dan konsisten ditambah kualitas pemain mumpuni menjadi alasan tersebut.

Baca: Atribut Manchester United Raih Prestasi di Liga Champions, Kedalaman Skuat jadi PR Utama Solskjaer

Mantan kapten Manchester United, Gary Neville seakan-akan mengamini atas apa saja harapan dari para penggemar terkait sepak terjang tim Setan Merah musim depan.

Di sisi lain, Neville menganggap ada lima posisi pemain yang harus ditingkatkan oleh timnya untuk bersaing pada jalur juara melawan Liverpool dan Manchester City.

Lima posisi tersebut cukuplah krusial dimana seharusnya ada setidaknya lima pemain baru pula yang memiliki kualitas guna menempati sektor tersebut.

Guna mendukung rencana tersebut, Neville tak sungkan memberikan saran kepada Solskjaer untuk menghabiskan uang dengan cara yang tepat pada bursa transfer musim panas ini.

Sebagaimana kebijakan tepat yang sebelumnya dilakukan Solskjaer ketika memboyong Bruno Fernandes dari Sporting Lisbon pada bursa transfer Januari lalu.

"Solskjaer harus bisa menghabiskan uang dan yang terpenting tidak sembrono, dia harus menghabiskan uang tersebut dengan cara yang benar," ujar Neville kepada Sky Sports.

"Perlu ada pemain sayap kanan, perlu ada tantangan bagi penyerang tengah, perlu ada pemain kiri juga, perlu ada tantangan bagi penjaga gawang dan mereka membutuhkan bek tengah," jelasnya.

Pemain baru dengan lima posisi itulah yang dinilai oleh Neville harus ditingkatkan oleh mantan timnya untuk bersaing di jalur juara musim depan.

Pengejaran pemain sayap sendiri sejauh ini nama Jadon Sancho masih terus jadi bahan perbincangan yang cukup menarik.

Peluang Jadon Sancho pindah ke Manchester United cukup terbuka, syaratnya tim Setan Merah harus bisa membayar sang pemain dengan mahar 100 juta poundsterling kepada Borussia Dortmund selaku pemilik sah.

Baca: Rencana Pelatih Chelsea Singkirkan Kepa Arrizabalaga Terganjal Satu Hal

Baca: Nekat, Juergen Klopp Bangunkan Ferguson Jam 3 Pagi untuk Pamer Liverpool Juara

Pada posisi lainnya dimana posisi penyerang tengah Manchester United juga perlu adanya kedalaman skuat yang mumpuni.

Pada saat ini, posisi tersebut baru ditepati oleh dua nama pemain saja yakni Anthony Martial dan Odion Ighalo.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved