Jumat, 3 Oktober 2025

Liga Champions

Hasil Liga Champions: Tottenham Hotspur Tersingkir, Mourinho Akui Tidak Belajar dari Kesalahan

Kesalahan yang dimaksud Mourinho yakni mengulangi kesalahan yang dilakukan pada leg pertama saat dipermalukan The Bulls dengan skor 0-1.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Miftah
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Hasil Liga Champions: Tottenham Hotspur Tersingkir, Mourinho Akui Tidak Belajar dari Kesalahan 

TRIBUNNEWS.COM - Tottenham Hotspur secara mengejutkan tersingkir dari babak 16 besar Liga Champions musim ini.

Tim asuhan Jose Mourinho ini mengalami kekalahan telak saat melawat ke markas RB Leipzig dengan skor 3-0 pada Rabu (11/3/2020).

Berlangsung di Red Bulls Stadium, gol kemenangan RB Leipzig didapat melalui brace dari Marcel Sabitzer ('12, '22) dan satu lesakan oleh Emil Forsberg ('87).

Dengan kemenangan ini, The Bulls berhak lolos ke babak 8 besar Liga Champions dengan agregat 4-0.

Sementara itu Jose Mourinho memandang kekalahan ini karena dirinya tidak belajar dari kesalahan yang telah dialaminya.

Baca: Hasil Lengkap Liga Champions Malam Ini: Leipzig Bantai Tottenham Hotspur, Atalanta Catatkan Sejarah

Kesalahan yang dimaksud Mourinho yakni mengulangi kesalahan yang dilakukan pada leg pertama saat dipermalukan The Bulls dengan skor 0-1 dihadapan para pendukungnya sendiri.

"Kami membuat kesalahan dan kesalahan yang kami analisis pada pertandingan sebelumnya."

"Kadang-kadang hanya ketika Anda tidak memiliki lebih banyak untuk diberikan. Saya tidak bisa meminta lebih dari mereka." ujar Jose Mourinho dilansir dari laman resmi UEFA Champions League.

Selain itu pelatih yang mempunyai The Special One ini juga memuji lawannya adalah tim yang kuat.

Terutama lini tengah nya menunjukan permainan yang solid hingga saat menyerang dilakukannya dengan sangat cepat.

"Saya sangat positif kemarin dan harus selalu sepanjang waktu. Kami semua percaya. Sulit, mereka adalah tim yang sangat kuat."

"Beberapa kesalahan pertama kami dan mereka mencetak gol, maka pertandingan sangat sulit "Fisik mereka sangat bagus. Lini tengah sangat kuat, serangan sangat cepat." pujinya.

Baca: Hasil Liga Champions RB Leipzig vs Tottenham: Kalah 3-0, Mourinho Belum Menang di 6 Laga Terakhir

Baca: Hasil Liga Champions Valencia vs Atalanta: Menang 3-4, La Dea & Josip Ilicic Cetak Sejarah

Ekspresi pelatih Tottenham Hotspur jose Mourinho usai timnya dikalahkan RB Leipzig, pada Babak 16 besar Liga Champions di Tottenham Hotspur Stadium, London, Rabu (19/2/2020). Tuan rumah Tottenham Hotspur harus menelan kekalahan atas tamunya RB Leipzig 0-1. AFP/ADRIAN DENNIS
Ekspresi pelatih Tottenham Hotspur jose Mourinho usai timnya dikalahkan RB Leipzig, pada Babak 16 besar Liga Champions di Tottenham Hotspur Stadium, London, Rabu (19/2/2020). Tuan rumah Tottenham Hotspur harus menelan kekalahan atas tamunya RB Leipzig 0-1. AFP/ADRIAN DENNIS (AFP/ADRIAN DENNIS)

Mourinho juga menyesalkan kondisi yang ditimpa Spurs saat ini yang harus rela ditinggal para pemainnya karena mengalami cedera.

Seperti diketahui awalnnya The Lilywhites ditinggalkan oleh kiper andalannya mengalami cedera dan kini sudah sembuh.

Seusai Hugo Lloris kembali dari cederannya, gantian Harry Kane selanjutnya disusul oleh Son Heung-Min dan kabar terbaru yakni Steven Bergwijn yang baru didatangkan pada musim dingin.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved