Liga Eropa
Hasil Babak Pertama Astana vs Manchester United, Jesse Lingard Bawa Setan Merah Unggul 0-1
Performa gemilang yang ditunjukkan oleh Jesse Lingard membawa Manchester United sementara unggul 0-1 atas Astana.
Astana mendapatkan peluang pertamanya pada menit ke-28 melalui sepekan dari Abzal Beysebekov, namun belum tepat sasaran tendangan yang ia lepaskan.
Manchester United kembali mendapatkan peluang melalui Lingard, kali ini tendangannya mampu diblok lini belakang tuan rumah.
Astana beberapa kali melancarkan peluang ke lini pertahanan, namun penyelesaian akhir yang buruk masih menjadi kendala.
Hingga babak pertama berakhir, Manchester United selaku tim tamu mampu unggul 0-1 atas Astana lewat gol dari Jesse Lingard menit ke-10.
Susunan Pemain Astana vs Manchester United:
Astana (4-4-2):
Nedad Eric (GK); Antonio Rukavina, Evgeny Postnikov, Yuriy Logvinenko, Dmitriy Shomko; Abzal Beysebekov, Ivan Maevskiy, Runar Mar Sigurjonsson, Dorin Totariu; Sergey Khizhichenko, Roman Murtazaev
Manchester United (4-2-3-1):
Lee Grant (GK); Ethan Laird, Axel Tuanzebe, Di`Shon Bernard, Luke Shaw; James Garner, Dylan Levitt, Tahith Chong, Angel Gomes, Jesse Lingard; Mason Greenwood
Link Live Score Hasil Astana vs Manchester United
Berikut Link Live Streaming Astana vs Manchester United