Liga 1 2019
Live Streaming PSIS vs Persipura Liga 1 2019 di Indosiar, Akses di Sini
Live score hasil pertandingan dapat di akses melalui berita ini dalam lanjutan liga 1 2019 pekan 13 antara PSIS Semarang menjamu Persipura Jayapura
Dilansir dari Tribunnews, General Manager dari PSS juga mengungkapkan hal serupa.
Pemain PSIS mudah putus asa dan panik katika kemasukan gol terlebih dahulu.
Menurutnya, kemenangan saat menjamu Persipura Jayapura mampu mengangkat motivasi dan mental pemain.

Sedangkan dari kubu tamu dalam kunjungan ke Magelang bukannya tanpa masalah.
Persiapan yang mepet pasca melawan Persebaya dalam lanjutan liga 1 2019 pekan ke 12
Persipura hanya memiliki waktu tiga hari untuk menyiapkan pertandingan melawan PSIS.
Dilansir dari Tribun Papua, coach Jacksen menyanyangkan jadwal away yang kadang berubah.
Hal ini dikarenakan letak klub Persipura yang berada di ujung timur.
“Kalau saya mempermasalahkan bukan karena waktu recovery, tapi jadwal yang berubah. Pertandingan ini mengalami bebrapa kali perubahan jadwal., sehingga itu menjadi sebuah persoalan. Rencana kita kacau karena perubahan jadwal ini.
Baca: Prediksi Skor PSIS Semarang vs Persipura Jayapura Liga 1 2019 Hari Ini, Live Indosiar
Prediksi susunan pemain PSIS vs Persipura :
PSIS: Joko Ribowo (gk), Safrudin Tahar, M Rio Saputra, Wallace Costa, Fredyan Wahyu, Arthur Bonai, Patrick silva Mota, Matsunaga Shohei, Septian David Maulana, Hari Nur Yulianto, Silvio Escobar.
Persipura: Dede Sulaiman (GK), Yustinus Pae, Ribeiro Dos Santos, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe, Ibrahim Conteh, Oh-In Kyun, Muhammad Thir, Todd Ferre, Boaz Solossa, Marinus Wanewar.
Link live streaming Indosiar PSIS vs Persipura dapat diakses melalui tautan dibawah ini:
Link Live Score :
*Disclaimer: jadwal dapat berubah sewaktu-waktu. Kualitas live streaming bukan tanggung jawab Tribunnews.com
(Tribunnews/Giri)