Minggu, 5 Oktober 2025

MotoGP

Fakta Pole Position MotoGP Catalunya 2025 Dorong Marquez Masuk Geng Langka, Ada Rossi & Lorenzo

Fakta Pole Position MotoGP Catalunya 2025 favoritkan Marc Marquez raih Polesitter dan masuk geng langka dihuni Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi.

|
Penulis: Drajat Sugiri
JORGE GUERRERO / AFP
POLE POSITION MOTOGP - Pembalap memulai balapan di MotoGP Spanyol Grand Prix di arena pacuan kuda Jerez di Jerez de la Frontera pada 1 Mei 2022. Pole Position MotoGP Catalunya 2025 jagokan Marc Marquez gabung geng langka bareng Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo. (Foto Arsip, Mei 2022) 

Starting Grid MotoGP Catalunya di akhir artikel

TRIBUNNEWS.COM - Fakta Pole Position MotoGP Catalunya 2025 menempatkan pembalap Ducati Lenovo Team, Marc Marquez, masuk gerbong geng langka yang hanya dihuni Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi.

Siapa pembalap Pole Position MotoGP Catalunya 2025 dapat diketahui setelah sesi Kualifikasi di Sirkuit Barcelona de Catalunya, Montmelo, Spanyol pada pukul 15.50 WIB, rampung digelar, Sabtu (6/9/2025).

Marc Marquez, Fabio Quartararo, Pedro Acosta, dan Alex Marquez, jadi kandidat kuat untuk meraih Pole Position MotoGP Catalunya 2025.

Sementara Francesco 'Pecco' Bagnaia merupakan pemenang MotoGP Catalunya 2024, sedikit tergeser dari persaingan Pole. Melihat hasil akhir pekan mengecewakan pada Latihan Bebas Pertama atau FP1 dan Practice, Jumat (5/9) malam WIB.

MARC MARQUEZ - Pembalap Spanyol besutan Ducati Lenovo, Marc Marquez #93, saat beraksi dalam sesi Practice MotoGP Ceko 2025 di Sirkuit Brno, pada 18 Juli 2025. (Foto Arsip Juli 2025). (Foto: MotoGP)
MARC MARQUEZ - Pembalap Spanyol besutan Ducati Lenovo, Marc Marquez #93, saat beraksi dalam sesi Practice MotoGP Ceko 2025 di Sirkuit Brno, pada 18 Juli 2025. (Foto Arsip Juli 2025). (Foto: MotoGP) (MotoGP)

Marc Marquez jadi kandidat kuat start dari P1 pada MotoGP Catalunya 2025 karena beragam faktor.

Pertama, ini menjadi balapan kandang bagi MM93, maupun pembalap asal Catalunya yang lain. Tampil di depan pendukung sendiri, kakak Alex Marquez jelas ingin mempersembahkan hasil terbaik.

Kedua, Marc Marquez menjadi pembalap dengan jumlah peraih Pole Position terbanyak sepanjang musim MotoGP 2025

Dari 14 seri, Marc Marquez membukukan 8 kali Pole Position, empat lebih banyak dari pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo.

Sayangnya, Pole Position MotoGP Catalunya dalam sejarahnya menghadirkan fakta menarik, yakni tidak sembarang pembalap mampu mengkonversikannya menjadi kemenangan.

Sejak Sirkuit Catalunya menggelar balapan MotoGP era 4-Tak tahun 2002, hanya ada dua pembalap yang mampu meraih kemenangan saat memulai balapan sebagai Polesitter.

Kedua pembalap tersebut adalah Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi.

Baca juga: Daftar 10 Pembalap Lolos Q2 MotoGP Catalunya 2025: Asa Pole Marquez Membara, 63 Makin Ketinggalan

The Doctor yang juga menyandang status sebagai pembalap tersukses di Catalunya, mengkonversikan P1 menjadi kemenangan pada musim 2006.

Empat tahun berselang di sirkuit yang sama, Jorge Lorenzo yang kala itu masih menggawangi Yamaha, mengukir rekor serupa

X-Fuera, julukan Lorenzo, membuktikan kualitasnya dengan meraih kemenangan saat start dari P1 pada MotoGP Catalunya pada tahun 2010 dan 2018.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved