Selasa, 7 Oktober 2025

Voli

Top Skor Timnas Voli Putra Indonesia di AVC Nations Cup 2025, Rivan Nurmulki The Real Tukang Gendong

Top skor Timnas voli putra Indonesia di AVC Nations Cup 2025 disematkan kepada Rivan Nurmulki dengan 79 poin.

Asianvolleyball
RIVAN NURMULKI - Opposite Timnas voli putra Indonesia, Rivan Nurmulki melakukan tos dengan pelatih Jeff Jiang Jie jelang melawan Thailand di AVC Nations Cup 2025, Rabu (18/6/2025). Top skor Timnas voli putra Indonesia di AVC Nations Cup 2025 disematkan kepada Rivan Nurmulki dengan 79 poin. 

TRIBUNNEWS.COM - Predikat top skor Timnas voli putra Indonesia di AVC Nations Cup 2025 disematkan kepada Rivan Nurmulki.

Ya, saat ini Rivan dan Timnas voli putra Indonesia telah mengakhiri perjuangan mereka di AVC Nations Cup 2025.

Timnas voli putra Indonesia finis di urutan enam AVC Nations Cup 2025 seusai kalah dari Australia, Senin (23/6/2025).

Dalam laga yang berlangsung di Isa Bin Rashed Hall, Manama, Bahrain, pertandingan berakhir dengan skor 3-0 (25-20, 25-21, 25-22) untuk kemenangan Australia.

Sepanjang gelaran AVC Nations Cup 2025, Timnas voli putra Indonesia mencatatkan dua kemenangan dan tiga kekalahan.

Kemenangan diraih Timnas voli putra Indonesia saat bersua Thailand dan Vietnam.

Adapun untuk kekalahan, hasil negatif diraih Timnas voli putra Indonesia saat jumpa Australia, Pakistan, dan Bahrain.

Baca juga: Hasil AVC Nations Cup 2025: Dibantai Australia 3-0, Timnas Voli Putra Indonesia Finis di Urutan ke-6

TIMNAS VOLI INDONESIA - Skuad Timnas voli putra Indonesia berfoto jelang pertandingan melawan Thailand di AVC Nations Cup 2025 pada Rabu (18/6/2025).
TIMNAS VOLI INDONESIA - Skuad Timnas voli putra Indonesia berfoto jelang pertandingan melawan Thailand di AVC Nations Cup 2025 pada Rabu (18/6/2025). Top skor Timnas voli putra Indonesia di AVC Nations Cup 2025 disematkan kepada Rivan Nurmulki dengan 79 poin. (Asianvolleyball)

Dari lima laga tersebut, Rivan menjadi the real tukang gendong bagi Timnas voli putra Indonesia.

Rivan mencetak total 79 poin.

Perolehan poin tertinggi Rivan adalah ketika melawan Vietnam, eks Samator itu mencetak 28 angka.

Sementara poin terendah Rivan adalah ketika melawan Bahrain, ia hanya mencetak dua angka.

Di bawah Rivan, ada Farhan Halim yang menempati posisi kedua dengan 48 poin.

Poin terbanyak Farhan tersaji di laga melawan Thailand dan Vietnam yakni 17 poin.

Lalu di posisi ketiga, ada Hendra Kurniawan yang berposisi sebagai middle blocker.

Hendra tampil produktif dengan mencetak 47 poin.

Baca juga: Doni Haryono & Rivan Nurmulki Sindir Pelatih Buntut Kekalahan Indonesia di AVC Nations Cup 2025

Daftar Top Skor Timnas Voli Putra Indonesia di AVC Nations Cup 2025

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved