Sabtu, 4 Oktober 2025

MotoGP

Rossi Tersalip, Gerbang Rekor Golongan Sepuh Dibuka untuk MM93, Kuncinya Juara Dunia MotoGP 2025

Marc Marquez bisa berada di lima besar daftar pembalap golongan sepuh yang menjadi juara dunia MotoGP di usia 30 tahun ke atas. Rossi kesalip.

Twitter @ducaticorse
Marc Marquez resmi bergabung ke Ducati Lenovo Team pada MotoGP 2025. 

Jika mampu menjadi juara dunia MotoGP 2025, laman Motosan merangkum, MM93 langsung melejit berada di posisi lima dalam daftar pembalap "sepuh" yang mampu menjadi kampiun di usia 30 tahun ke atas.

Sekadar informasi, musuh bebuyutan Marquez, Valentino Rossi berada di posisi kesembilan. The Doctor terakhir kali juara dunia MotoGP pada tahun 2009, saat itu dia berusia 30 tahun 251 hari.

10 Juara Dunia Tertua GP500/MotoGP

1. Leslie Graham: 1949 - 37 tahun, 340 hari

2. Phil Read: 1974 - 35 tahun, 208 hari

3. Mick Doohan: 1998 - 33 tahun, 122 hari

4. Giacomo Agostini: 1975 - 33 tahun, 69 hari

5. Geoff Duke: 1955 - 32 tahun, 137 hari

6. Wayne Rainey: 1992 - 31 tahun, 319 hari

7. Eddie Lawson: 1989 - 31 tahun, 190 hari

8. Libero Liberati: 1957 - 30 tahun, 324 hari

9. Valentino Rossi: 2009 - 30 tahun, 251 hari

10. Alex Criville: 1999 - 29 tahun, 234 hari

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved