Bulu Tangkis
Thailand Open 2023 Panggung Balas Dendam Wakil Indonesia Pasca-Nirgelar di Malaysia Masters
Thailand Open 2023 bakal jadi panggung balas dendam wakil Indonesia setelah nirgelar di Malaysia Masters 2023 pekan lalu.
Apalagi kondisi dari Leo/Daniel serta Pramudya/Yeremia yang sempat terkuras sebab belum jeda sejak Sudirman Cup 2023 dan SEA Games 2023.
Maka dari itu bisa dikatakan persaingan di ganda putra cukup sulit dalam memperebutkan gelar.
Baca juga: Daftar Pemain Unggulan yang Absen di Thailand Open 2023: Ada Ginting hingga Fajar/Rian

Sementara itu dari kubu ganda putri, tampaknya ada sedikit keuntungan bagi Apriyani/Fadia.
Bagaimana tidak, di turnamen berlabel super 500 kali ini tak ada unggulan utama seperti Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) dan Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang).
Sehingga peluang untuk Apriyani/Fadia setidaknya menembus ke babak semifinal cukup terbuka.
Hanya saja mereka tetap wajib mewaspadai pasangan Korea yang tengan naik daun, Baek Ha Na/Lee So Hee.
Tak hanya itu, pasangan tuan rumah yakni Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dan Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard juga bisa jadi penjegal laju Apriyani/Fadia.
Namun tetap menarik dinanti perjuangan dari Leo/Daniel hingga Apriyani/Fadia untuk sumbang gelar di Thailand Open 2023.
(Tribunnews.com/Niken)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.