Al Ghazali Menikahi Alyssa Daguise
Presiden Prabowo ke Singapura, Batal Datangi Undangan Ahmad Dhani, Siapa Saksi Nikah Al Ghazali?
Presiden Prabowo Subianto hampir bisa dipastikan tidak bisa memenuhi undangan Ahmad Dhani ke akad nikah Al Ghazali hari ini Senin (16/6/2025).
Dhani rupanya mempersiapkan plan B jika Prabowo batal hadir.
Ia membocorkan, bakal ada sosok kontroversial yang bakal jadi saksi nikah Al Ghazali.
"Kalau misalnya RI 1 berhalangan hadir ya pokoknya yang menjadi saksi seseorang yang sangat kontroversial," kata Dhani.

Akad Nikah Al Ghazali Digelar Tertutup, Tamu Undangan Terbatas
Al Ghazali dan Alyssa Daguise akan menikah hari ini, Senin (16/6/2025).
Akad nikah Al Ghazali dan Alyssa Daguise dikabarkan akan digelar di salah satu hotel mewah kawasan Jakarta Selatan.
Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise akan digelar secara tertutup.
Acara akad nikah putra sulung Maia Estianty dan ahmad Dhani akan berkonsep intimate wedding dan dinner.
Baca juga: Syifa Hadju Kepergok Bawa Air Siraman Al Ghazali, El Rumi Kaget: Semoga Cepat Nular
Ahmad Dhani sendiri mengkonfirmasi mengenai prosesi akad nikah Al yang digelar hari ini.
"Tanggal 16 Juni akad," kata Ahmad Dhani di kawasan Jakarta Pusat belum lama ini.
Kemudian rangkaian acara pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise selanjutnya adalah Ngunduh Mantu pada 19 Juni 2025.
"Tanggal 19 ngunduh mantu," ucap Dhani.
Dhani sempat mengabarkan jika sejumlah tokoh penting dikabarkan akan menghadiri pernikahan Al dan Alyssa salah satunya Presiden Prabowo Subianto.
"Yang baca doa pak menteri, yang jadi saksi kalau RI 1 (Presiden Prabowo Subianto) nggak berhalangan bisa jadi saksi," tutur Dhani.
Konsep intimate wedding saat akad nikah Al Ghazali dirancang sang bunda, Maia Estianty.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.