Kabar Artis
Tanggapan Psikolog soal Isu Miring Hubungan Ria Ricis dan Teuku Ryan, Singgung Rasa Kecewa
Tanggapan psikolog Mintarsih soal kabar keretakan rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan, sebut ada rasa kecewa.
TRIBUNNEWS.COM - Psikolog Mintarsih menanggapi soal isu miring mengenai hubungan rumah tangga YouTuber Ria Ricis dan suaminya, Teuku Ryan.
Sebelumnya, rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan dikabarkan mengalami keretekan.
Sementara keduanya pun diketahui sudah jarang terlihat tampil bersama.
Ria Ricis pun juga sempat kepergok komentari konten di Tiktok soal nafkah yang diduga untuk menyindir Teuku Ryan.
Lantas hubungan rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan saat ini masih menjadi pertanyaan publik.
Menurut Mintarsih, keretakan hubungan rumah tangga tersebut buntut adanya rasa kecewa dari salah satu pihak.
"Mungkin saja pada umumnya pada mereka terjadi kekecewaan," ungkap Mintarsih,dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (21/12/2023).
Baca juga: Ria Ricis Sebut Jadi Ibu Harus Kuat, Tak Boleh Terlihat Sakit di Depan Anak
Sedangkan kekecewaan itu, kata Mintarsih, bisa jadi dikaitkan dengan peran suami maupun istri.
Dalam hal itu, peran tersebut bersangkutan dengan usaha mencari nafkah.
"Tinggal kekecewaan itu mereka hubungkan dengan suami yang kurang mampu mencari nafkah," ujarnya.
Lebih lanjut, Mintarsih menyinggung soal rasa kesal dari Ricis terhadap suaminya.
Ia menilai, bahwa Ricis sudah memendam lama rasa kesal kepada Ryan.
"Jelas itu bukan tanpa suara hati, dan suara hati yang seberapa jauh itu yang kita tidak tahu."
"Apakah dia sudah sedemikian kesalnya, atau dia mau menyindir suaminya," jelasnya.
Tak hanya itu, menurutnya tak menutup kemungkinan keduanya hanya untuk mencari sensasi saja.
"Atau hanya buat berita sensasi," ucapnya.
Ria Ricis Bungkam Ditanya Soal Kabar Keretakan Rumah Tangganya Bersama Teuku Ryan
Terkait kabar keretakan rumah tangga, Ria Ricis justru memilih untuk bungkam.
Ria Ricis sendiri hingga saat ini belum memberikan klarifikasi terkait isu rumah tangganya.

Baca juga: Kepergok Komentari Konten di TikTok soal Ngemis Nafkah, Ria Ricis Diduga Sindir Teuku Ryan
Saat ditemui usai mengisi sebuah acara di kawasan Tebet Jakarta Selatan, Ricis langsung memilih menghindari awak media.
Ia terlihat dijaga oleh beberapa orang asistennya untuk bisa melewati kerumunan awak media.
Diberondong pertanyaan soal kabar miring tersebut, Ricis hanya tersenyum sembari sesekali meminta maaf dan minta diberikan jalan lewat.
"Alhamdulillah baru selesai ngisi acara," kata Ria Ricis di kawasan Tebet Jakarta Selatan, Sabtu (16/12/2023).
"Maaf yaa maaf banget," sambungnya.
Sekedar informasi, belakangan ini santer diberitakan Ria Ricis dan Teuku Ryan sedang ada masalah.
Hal itu mencuat ketika Ricis sempat mengunggah sebuah kalimat bijak soal masalah rumah tangga.
Sayangnya tidak ada klarifikasi dari Ricis maupun Ryan soal kabar miring tersebut, keduanya sama-sama memilih untuk bungkam.
(Tribunnews.com/Ifan/Bayu)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.