Sabtu, 4 Oktober 2025

Perceraian Artis

Septia Yetri Mau Rujuk, Putra Siregar Ungkap Syarat dari sang Istri: Semua Aset Dibahas

Putra Siregar harus memenuhi persyaratan dari Septia Yetri Opani jika ingin rujuk.

Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Putra Siregar (kanan) mengungkapkan beberapa syarat yang harus dipenuhinya untuk rujuk dengan Septia Yetri Opani (kiri). 

Karena sikapnya yang demikian, Septia Yetri dianggap plin-plan oleh netizen.

Mengenai hal itu, kuasa hukum Septia Yetri, Pratama Indra Saputra mengungkapkan alasan kliennya masih mengharapkan rumah tangganya dengan Putra Siregar tetap utuh.

"Sebenernya gini alasan Mbak Septi mungkin yang selalu diberitakan di media adalah wah Mbak Septi nih plin-plan," kata Pratama, dikutip dari YouTube Cumicumi, Rabu (18/1/2023).

"Dia yang menggugat tapi dia juga yang mau rujuk. Sebenarnya bukan itu, pada intinya Mbak Septi hanya ingin memperjuangkan haknya."

"Mbak Septi hanya ingin sampai sejauh mana Mas Putra Siregar ini bisa mempertahankan (rumah tangga)," sambungnya.

Septia Yetri Opani resmi menggugat cerai Putra Siregar, Kamis (29/12/2022). Pengacara bocorkan alasan kliennya gugat cerai Putra Siregar.
Septia Yetri Opani dianggap plin-plan karena mengaku mau rujuk dengan Putra Siregar setelah menggugat cerai. (Instagram @septiasiregar17)

Baca juga: Septia Yetri Bersedia Tak Cerai dari Putra Siregar, Tapi Ajukan Banyak Syarat, Diantaranya Soal Aset

Dikatakan Pratama, Septia Yetri ingin membuktikan pernyataan Putra Siregar beberapa waktu lalu yang mengatakan bahwa ingin mempertahankan rumah tangganya.

"Kan dia (Putra Siregar) sudah berstatement melalui Insta storynya," terang Pratama.

"Mas Putra Siregar sudah berstatement apa pun caranya bagaimana pun caranya dia akan mempertahankan keutuhan keluarganya. Nah itu yang harus dibuktikan."

"Makanya Mbak Septi sampai hari ini tetap berkomitmen dan memberikan kesempatan."

"Dia mau tau sampai sejauh mana Mas Putra Siregar bisa mengupayakan bahwa permasalahan ini akan cepat selesai, itu pertama," paparnya.

Selain itu, alasan yang kedua adalah mengenai anak-anaknya yang sudah menjadi korban atas perceraian orang tuanya.

Septia Yetri juga memikirkan masa depan ketiga anaknya, sehingga ia membuka kesempatan rujuk pada Putra Siregar.

"Yang kedua permasalahan ini adalah satu yang dikorbankan adalah anak-anak, Mbak Septi selalu memikirkan itu," jelas Pratama.

"Makanya sampai sejauh mana juga Mas Putra Siregar bisa mempertahankan, satu keluarganya, kedua untuk masa depan anak-anaknya."

"Jadi pemberitaan di media bahwa Mbak Septi plin-plan atau bagaimana beritanya itu semua tidak benar. Kita mengupayakan hari ini adalah untuk masa depan anak-anaknya Mbak Septi," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Indah Aprilin)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved