Kamis, 2 Oktober 2025

Profil dan Sosok

Profil Jisoo BLACKPINK, Idol Korea yang akan Debut Solo Tahun Ini

Simak profil Jisoo BLACKPINK, idol Korea yang akan debut solo tahun 2023.

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: bunga pradipta p
instagram Jisoo
Jisoo BLACKPINK - Simak profil Jisoo BLACKPINK, idol Korea yang akan debut solo tahun 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Jisoo BLACKPINK.

Jisoo BLACKPINK lahir di Gyunpo, Gyeonggi, Korea Selatan pada 3 Januari 1995.

Jisoo BLACKPINK adalah anak bungsu dari tiga bersaudara.

Dikutip dari Tribun Wiki, Jisoo BLACKPINK pernah bersekolah di School of Performing Arts High School.

Jisoo BLACKPINK lalu pindah saat keluarganya pindah ke Seoul.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK Rilis Vlog YouTube di London untuk Rayakan Ulang Tahun ke-28 Hari Ini

Jisoo BLACKPINK bergabung dengan YG Entertainment setelah lulus dari audisi dan menjalani masa trainee selama lima tahun.

Saat audisi, Jisoo BLACKPINK membawakan lagu 'I Have a Lover' milik Lee Eun Mi.

Sebelum debut bersama BLACKPINK, Jisoo pernah menjadi cameo dalam drama KBS2 The Producers bersama Sandara Park 2NE1 dan Kang Seung-yoon WINNER pada 2015.

Selain itu, Jisoo BLACKPINK juga pernah tampil dalam iklan Samsonite RED bersama Lee Min Ho pada 2015.

Perjalanan karier

Sebelum terkenal sebagai anggota BLACKPINK, Jisoo sudah menjadi model video klip.

Ia beberapa kali tampil dalam video klip artis YG Entertainment, antara lain MV lagu 'Spoiler' milik Epik High dan MV dari Hi Suhyun feat Bobby di lagu I'm Different.

Selain itu, Jisoo juga pernah didapuk menjadi pembawa acara pada Inkigayo bersama dengan Jinyoung GOT7 dan Doyoung NCT dari 5 Februari 2017 hingga 4 Februari 2018.

Bergabung dengan BLACKPINK

Jisoo masuk menjadi trainee dari YG Entertainment saat masih berusia 16 tahun.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved