Sabtu, 4 Oktober 2025

Tragedi Pesta Halloween di Korsel

Acara Musik Inkigayo Hari Ini Ditiadakan setelah Tragedi Pesta Halloween di Itaewon

Acara musik Inkigayo hari ini tidak tayang setelah tragedi pesta Halloween di Itaewon, Korea Selatan.

Editor: Miftah
soompi
Acara musik Inkigayo telah memutuskan untuk tidak tayang pasca tragedi pesta Halloween Itaewon. 

TRIBUNNEWS.COM - Satu per satu acara hiburan di Korea Selatan dibatalkan setelah tragedi pesta Halloween Itaewon.

Terbaru, acara musik SBS 'Inkigayo' telah memutuskan untuk tidak tayang.

SBS megumumkan bahwa siaran Inkigayo pada hari ini, Minggu (30/10/2022) ditiadakan.

Keputusan ini dibuat terkait tragedi Itaewon yang terjadi pada malam perayaan Halloween.

Tim produksi Inkigayo merilis pernyataan resminya pada Minggu (30/10/2022) pagi waktu setempat, dikutip dari Soompi.

"Hari ini, 30 Oktober, Inkigayo tidak tayang (Episode 1160)," kata mereka.

Baca juga: Imbas Tragedi di Itaewon, SM Entertainment Batalkan Pesta Halloween: Kami Minta Pengertian Penggemar

Pihak SBS menjelaskan bahwa pembatalan penayangan itu juga termasuk tiket masuk penggemar untuk menonton pre-recording dan siaran langsung.

"Oleh karena itu, kami memberi tahu anda bahwa pra-rekaman hari ini dan penerimaan penggemar ke siaran langsung juga telah dibatalkan.

Kami meminta pengertian anda yang murah hati.

Terima kasih," sambung tim produksi Inkigayo.

SM Entertainment Batalkan Pesta Halloween Imbas Tragedi di Itaewon

Sebelumnya, SM Entertainment yang rutin melakukan pesta Halloween mengumumkan pembatalan acara tahunan yang selalu ditunggu penggemar itu.

Pembatalan acara tahunan tersebut diputuskan setelah tragedi di Itaewon.

Rencana awalnya, SM Entertainment akan menyiarkan secara daring red carpet pesta Halloween dengan tajuk 'SMTOWN WONDERLAND'.

Acara ini sendiri menjadi yang pertama kali akan disiarkan untuk penggemar dunia.

soompi
Agensi SM Entertainment membatalkan pesta Halloween tahunannya menyusul tragedi yang terjadi di Itaewon, Korea Selatan. (soompi)

Baca juga: Imbas Tragedi di Itaewon, SM Entertainment Batalkan Pesta Halloween: Kami Minta Pengertian Penggemar

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved