Selasa, 7 Oktober 2025

Drama korea

Sosok Anonim Berjanji akan Ungkap Kebenaran Skandal Kim Seon Ho, Ngaku Kenal Baik dengan sang Artis

Sosok anonim di Instagram mengaku kenal baik dengan Kim Seon Ho dan mantan kekasihnya. Ia berjanji akan mengungkap kebenaran skandal Kim Seon Ho.

Instagram @seonho__kim
Kim Seon Ho. Sosok anonim di Instagram mengaku kenal baik dengan Kim Seon Ho dan mantan kekasihnya. Ia berjanji akan mengungkap kebenaran skandal Kim Seon Ho. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah akun anonim di Instagram berjanji akan membongkar fakta sebenarnya di balik skandal yang menjerat aktor Kim Seon Ho.

Akun bernama @ungkok_0 ini mengaku mengenal Kim Seon Ho dan mantan pacarnya secara pribadi.

Sejak Rabu (20/10/2021), @ungkok_0 mulai mengunggah serangkaian foto berlatar belakang hitam.

Ia menyinggung skandal Kim Seon Ho terkait gaslighting dan aborsi.

Dalam sebuah unggahannya, akun itu menulis, "KJH, LSG, selebriti yang mendapat pukulan negatif setelah mencoba meninggalkan agensi mereka."

Akun anonim @ungkok_0 berjanji akan membeberkan fakta sebenarnya skandal Kim Seon Ho pada 25 Oktober 2021 mendatang.
Akun anonim @ungkok_0 berjanji akan membeberkan fakta sebenarnya skandal Kim Seon Ho pada 25 Oktober 2021 mendatang. (Tangkap layar Instagram @ungkok_0)

Baca juga: Kronologi Kim Seon Ho Terjerat Skandal, Berawal dari Tulisan Warganet soal Aktor K

Baca juga: 36 Fakta Menarik Kim Seon Ho dan Foto Transformasinya, Mengaku Penakut, Punya Trauma Masa Kecil

"Tapi, ini hanya kasus yang terungkap, ada lebih banyak kasus yang tidak terungkap di mana bisa membuat lutut selebriti gemetaran."

"Itu karena aku melihatnya terjadi secara langsung," bebernya, dikutip dari Allkpop.

@ungkok_0 menambahkan, selama kontrak masih berlaku, agensi membuat para selebriti mengungkapkan segalanya pada mereka dan mendiskusikannya.

Namun, saat para selebriti ini mencoba keluar dari agensi, maka mereka akan melakukan apapun demi mempertahankan sang artis.

"Selama tahun kontrak mereka, (agensi) menyatakan alasan akan mengelola semua kemungkinan dan risiko. "

"Agensi membuat selebriti mengungkapkan segalanya dan mendiskusikan beberapa hal dengan mereka terlebih dulu."

"Dan saat selebriti mencoba pergi (keluar) dari agensi, mereka akan mempertahankannya dan berbuat apapun untuk (mempertahankan) para selebriti, lalu membiarkannya mati di tanah. Inilah sebuah kebenaran industri (hiburan)" urainya.

Di unggahan lainnya, akun tersebut berjanji akan mengungkapkan kebenaran terkait skandal Kim Seon Ho pada 25 Oktober 2021, mendatang.

Ia mengaku telah menyerahkan sejumlah dokumen pada wartawan dan melakukan pengecekan fakta.

"Pada 25 Oktober, aku berencana mengungkapkan banyak kebenaran."

Baca juga: Profil Kim Seon Ho, Aktor Korea yang Disebut Terjerat Skandal Menghamili Kekasih dan Paksa Aborsi

Baca juga: Mantan Pacar Kim Seon Ho Akui Dapat Ancaman Pembunuhan, Tegaskan Akan Tempuh Jalur Hukum

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved