Jumat, 3 Oktober 2025

Ariel Tatum Bagikan Poin Jaga Kesehatan Mental Selama Pandemi

Aktris Ariel Tatum pernah mengalami mental illness atau penyakit mental sehingga mempengaruhi emosi dan perilakunya.

Editor: Willem Jonata
Instagram @arieltatum
Ariel Tatum punya tato Semicolons 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM - Aktris Ariel Tatum pernah mengalami mental illness atau penyakit mental sehingga mempengaruhi emosi dan perilakunya.

Dan pertama kali ia mengakuinya di depan publik dalam sebuah seminar yang berlangsung Oktober 2019.

"Dalam seminar gua ngomongin kondisi kesehatan mental gua," kata Ariel Tatum dalam siaran langsung instagram bersama Ariel Tatum, dikutip Warta Kota, Kamis (21/5/2020).

Setelah memeriksakan kondisi kesehatan mentalnya ke dokter dan psikolog, Ariel Tatum didiagnosis mengalami borderline personality disorder atau gangguan kepribadian ambang.

Baca: Ariel Tatum: Tidak Ada Perempuan yang Lahir dengan Kecantikan Sempurna

"Sejak saat itu gua aktif mengkampanyekan membantu semua masyarakat komunitas dan organisasi, untuk mematahkan stigma di indonesia bahwa kesehatan mental tabu dibicarakan dan ke psikolog adalah hal yang memalukan," ucapnya.

Setelah beberapa bulan mendalami tentang kesehatan mental, bagi Ariel yang terpenting adalah membahagiakan diri sendiri.

"Intinya membahagiakan diri sendiri itu penting. Gimana caranya kita bahagia dengan tidak menyakiti dan merugikan orang lain," jelasnya.

Baca: Menjadi Terkenal Seperti Mimpi Buat Tante Ernie, Sang Suami Beri Nasihat

Dalam siaran langsung instagram, Ariel Tatum membagikan delapan poin kepada masyarakat tentang menjaga kesehatan mental di tengah pandemi virus corona atau covid-19:

1. Kenalan sama diri sendiri

Menurut Ariel, mengenali diri sendiri membuat kita tahu apa yang membuat diri kita happy atau senang.

"Kalau gua salah satunya adalah menggambar atau melukis. Tapi tidak bisa disamakan dengan orang lain," ungkap Ariel Tatum.

Ariel mengaku setiap orang memiliki kebahagiaan yang berbeda-beda, untuk mengapresiasikan kesehatan metalnya.

2. Membahagiakan diri sendiri

Bagi Ariel, banyak orang yang membanggakan orang lain bukan dirinya sendiri, dan terus merasa bersalah atas kekurangan yang dimiliki.

"Banyak orang enggak bisa membanggakan diri sendiri yang padahal itu sangat penting. Padahal kita punya kelebihan yang orang lain tak bisa lihat dan rasakan," katanya.

3. Take a good care yourself

Menurut Ariel Tatum, menjaga kesehatan mental dari fisik sendiri adalah penting untuk dilakukan setiap orangnya.

"Karena kita akan hidup di tubuh kita sampai mati. Jadi, tanpa kita sadari pengaruh ke kesehatan mental," ucapnya.

4. Kelilingi diri dengan Individu dan hal positif

Ariel Tatum berharap kepada semua orang untuk jangan takut menjauhi hal-hal negatif yang ada disekeliling kita yang mempengaruhi kesehatan mental.

"Kalau kerja dilingkungan negatif, ya damai dengan keadaan tapi lebih baik dijauhin," ungkapnya.

5. Stop membandingkan diri dengan orang lain

Ariel Tatum menganggap membandingkan diri sendiri dengan orang lain sangat berdampak kepada kesehatan mental diri kita sendiri.

"Jadi kenalan sama diri sendiri dan berdamai dengan kekurangan kita," tegasnya.

6. Hargai diri sendiri dan pencapaian minor

Ariel Tatum menganggap kalau masih banyak orang yang enggak bersyukur dengan hal kecil dari apa uang mereka lakukan.

"Misal gua enggak produktif kerja. Tapi gua melakukan beberes rumah rapih banget. Tapi gua menghargai apa yang sudah gua lakuin. Itu adalah pencapaian dan kita patut menghargai diri sendiri," jelasnya.

7. Punya quality time

Ariel Tatum menganggap kalau semua orang pasti berubah dengan seiringnya waktu, pengalaman, dan punya trauma dalam kehidupan mereka.

"Jadi pentig punya quality time buat diri sendiri untuk observasi diri kita ulang. Kita manusia adalah developing," tuturnya.

8. Maafkan diri sendiri

Ariel Tatum menilai kalau belum semua orang bisa memaafkan semua kejadian atau kesalahan yang dilakukan oleh diri sendiri.

"Jadi bagi gua memaafkan diri sendiri adalah hal paling sulit," katanya.

Lantas, bagaimana Ariel Tatum bisa menghilangkan kejenuhan dan stres selama di rumah aja? Ia pun membocorkan caranya.

"Nah pentingnya kita bisa membahagiakan diri sendiri. Kita harus tahu, apa yang membuat kita bahagia. Kalau tahu dan sudah dilakukan, pasti kesehatan mental kita terjaga," ujar Ariel Tatum.

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved