Kamis, 2 Oktober 2025

Barbie Kumalasari Cuek Suaranya Dibandingkan dengan Tata Janeeta: Jam Terbang Beda

Video Barbie Kumalasari saat sedang bernyanyi mendadak viral. Bahkan, Hotman Paris membandingkannya dengan Tata Janeeta. Apa kata Kumalasari?

Penulis: Grid Network
Youtube channel trans tv
Barbie Kumalasari ajak Iis Dahlia duet 

TRIBUNNEWS.COM - Baru-baru ini, aktivitas Barbie Kumalasari yang sedang rekaman lagu barunya menjadi viral.

Bukannya menuai pujian, Barbie Kumalasari justru mendapat banyak hujatan karena suaranya.

Bahkan, terdapat video yang membandingkan suara Barbie Kumalasari dan penyanyi Tata Janeeta.

Menanggapi hal ini, Barbie Kumalasari meminta untuk jangan membanding-bandingkan dirinya dengan penyanyi senior.

Ia merasa, akan sangat jauh jika suaranya disandingkan dengan penyanyi yang jam terbangnya sudah tinggi.

"Ya jangan dibandingin penyanyi profesional dengan yang bukan penyanyi lah," ungkap Barbie Kumalasari saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (2/8/2019).

"Dari situ aja perbandingannya udah beda. Coba kalau mungkin kayak Tata kan penyanyi profesional dibandingkan dengan penyanyi profesional imbang," jelas Kumalasari.

HALAMAN SELANJUTNYA

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved