Barbie Kumalasari Akui Rumah Sederhana yang Tersebar di Medsos Adalah Miliknya
Foto rumah sederhana yang dikabarkan milik Barbie Kumalasari, tersebar luas.Ia pun mengakui foto rumah sederhana yang tersebar itu miliknya.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Foto rumah sederhana yang dikabarkan milik Barbie Kumalasari, tersebar luas.
Rumah sederhana tersebut sangat kontras dengan gaya hidup glamornya.
Barbie Kumalasari pun mengakui foto rumah sederhana yang tersebar adalah miliknya.
Rumah sederhana tersebut adalah salah satu rumah miliknya.
“Rumah gua banyak. Banyak media yang enggak tahu,” kata Barbie Kumalasari saat ditemui di Polda Metro Jaya, Rabu (10/7/2019).
Baca: Datangi Polda Metro Jaya Bersaksi Kasus Ikan Asin, Barbie Kumalasari: Santai Aja
Baca: Tempuh Perjalanan 9 Jam, Jemaah Haji Disarankan Senam Ringan di Dalam Pesawat

Barbie Kumalasari membeli rumah sederhana tersebut untuk buah hatinya.
Sebelumnya, ia memang pernah syuting di rumah tersebut untuk sebuah tayangan.
Baca: Datangi Polda Metro Jaya Bersaksi Kasus Ikan Asin, Barbie Kumalasari: Santai Aja

Semenjak tayangan tersebut, menurut Barbie Kumalasari , rumahnya itu terus dibahas di media sosial.
“Itu rumah gua diminta shooting judulnya tayangan eksis yang bahas rumah,” katanya.
“Rumah itu gua beli buat anak gua, belinya 2-3 tahun lalu. Rumah gua yang lain-lain juga banyak,” tambah dia.