Sabtu, 4 Oktober 2025

Perceraian Artis

Pasang Wajah Sedih Saat Gugat Cerai, Vicky Prasetyo Sampaikan Pesan Ini Pada Angel Lelga

Wajah murung dan sedih ditunjukkan komedian Vicky Prasetyo (34) saat mendaftarkan gugatan cerai pada istrinya Angel Lelga.

Instagram/vickyprasetyo777
Vicky Prasetyo dan Angel Lelga 

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wajah murung dan sedih ditunjukkan komedian Vicky Prasetyo (34) saat mendaftarkan gugatan cerai pada istrinya Angel Lelga.

Kamis (20/9/2018) kemarin, Vicky ditemani kuasa hukumnya mendatangi Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Ragunan, Jakarta Selatan,.

Salah satu pemain sitkom Pesbukers (ANTV) ini keluar dari mobil dengan mata merah dan berkaca-kaca.

"Bismillahirrahmanirrahim hari ini saya akan gugat cerai istri saya," ujar Vicky diiringi dengan tangisan, Kamis (20/9/2018).

Kabar Vicky akan bercerai dengan Angel Lelga memang sudah terdengar saat Vicky mendadak mengumumkan perpisahannya bersama Angel Lelga melalui akun Instagram @vickyprasetyo777.

Vicky mengunggah fotonya bersama Angel dan tiga anak perempuan, serta satu anak laki-lakinya.

Namun dalam caption foto tersebut Vicky menuliskan permohonan kepada Sang Pencipta Hidup untuk menyelamatkan rumah tangganya.

Baca: Mantap Berpisah dengan Vicky Prasetyo, Angel Lelga Tak Mau Buka Aib Keluarga

Vicky Prasetyo saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (20/9/2018).
Vicky Prasetyo saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (20/9/2018). (Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah)

"Ya Allah, selamatkan rumah tangga kami dari orang-orang yang mau menghancurkannya. Tetapi jika memang semua sudah takdirNya, hamba ikhlas menjadikan semua sebagai pembelajaran hidup," tulis Vicky diakun Instagramnya.

Setelah mengurus keperluan untuk menggugat cerai Angel, Vicky langsung bergegas meninggalkan Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan mata yang sembap.

Settingan dan Habis Kontrak?

Vicky Prasetyo dan Angel Lelga, berencana akan  menggelar acara khitanan anaknya yang bernama AlKarim Benzema (7) dengan menggelar acara spektakuler dan akan disemarakkan dengan pesta meriah laksana sebuah pesta rakyat. saat ditemui disebuah Cafe di Jakarta. Senin (9/7/2018) acara khitanan anak saya, yang akan diramaikan oleh berbagai acara layaknya sebuah pesta rakyat yang akan disaksikan oleh ribuan orang, pokoknya pasti akan meriah. imbuh Vicky
Vicky Prasetyo dan Angel Lelga, berencana akan menggelar acara khitanan anaknya yang bernama AlKarim Benzema (7) dengan menggelar acara spektakuler dan akan disemarakkan dengan pesta meriah laksana sebuah pesta rakyat. saat ditemui disebuah Cafe di Jakarta. Senin (9/7/2018) acara khitanan anak saya, yang akan diramaikan oleh berbagai acara layaknya sebuah pesta rakyat yang akan disaksikan oleh ribuan orang, pokoknya pasti akan meriah. imbuh Vicky (Warta Kota/Nur Ichsan (SAN))

Pernikahan Vicky Prasetyo (34) dan Angel Lelga (33) yang belum sampai satu tahun kini diambang perpisahan.

Pernikahan yang masih dikatakan baru ini membuat banyak pertanyaan hingga akhirnya pernikahan keduanya ini dianggap sebagai settingan belaka.

Tidak ingin menanggapi lebih jauh Vicky mengatakan jika pernikahannya adalah sungguh-sungguh.

"Saya udah bilang tadi terserah asumsi apapun tapi saya sudah sungguh-sungguh di hadapan Allah dan baik-baik," ujar Vicky di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (20/9/2018).

Halaman
12
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved