Sissy Priscillia Akui Bakal Susah Jika Akting Bareng Vanesha Prescilla
Vanesha selama ini enggan apabila Sissy datang ke lokasi syuting dan melihat aktingnya.
TRIBUNNEWS.COM - Sissy Priscillia punya keinginan akting bareng sang adik, Vanesha Prescilla, yang belakangan naik daun setelah berakting sebagai Milea di film "Dilan 1990". Sebab, Sissy penasaran.
Vanesha selama ini enggan apabila Sissy datang ke lokasi syuting dan melihat aktingnya.
"Karena selama dia syuting enggak pernah mau dilihat saya," ucapnya saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (22/3/2018).
Makanya, ia bakal antusias apabila ada produser ingin menyatukannya bersama sang adik dalam sebuah film.
Baca: Lucinta Luna Tunjuk Kuasa Hukum Soal Tudingan Transgender
Baca: Lucinta Luna Cewek Banget, Tapi Amel Alvi Dengar Ada yang Aneh dari Suaranya
Baca: Beredar KTP Diduga Milik Lucinta Luna, Kolom Jenis Kelamin Tertera Laki-laki
Baca: Ghea Indrawari Foto Bareng Al Ghazali, Netizen Ada yang Bilang Cocok Kalau Mereka Pacaran
"Kalau ada yang bisa buatkan, saya mau," lanjutnya.
Pernah suatu ketika saat syuting film "Dilan 1990". Saat itu Sissy dalam sebuah latihan berperan sebagai ibu. Sasa, sapaan akrab Vanesha, malah tertawa.
Baca: Vanesha Prescilla Sungkan Kalau Sang Kakak Melihatnya Berakting di Lokasi Syuting
"Susah sih karena kita sering bercanda, jadi susah. Mungkin karena waktu itu cuma lucu-lucuan aja," ucapnya seraya tertawa.
Nah, bagi Sissy, menyatukannya dengan Vanesha dalam satu layar merupakan tantangan tersendiri.(*)