Gracia Indri: Perceraian Itu Bukan Lelucon atau Candaan
banyak orang-orang yang menganggap permasalahannya atau perceraiannya dengan David, dijadikan sebuah lelucon untuk menghina Gracia.
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM - Presenter dan bintang sinetron Gracia Indri (27) menegaskan bahwa permasalahan rumah tangganya dengan musisi David Kurnia Albert (36), bukan lah sesuatu hal yang layak ditertawakan.
Hal tersebut dikarenakan masih banyak orang-orang yang menganggap permasalahannya atau perceraiannya dengan David, dijadikan sebuah lelucon untuk menghina Gracia.
"(Perceraian) itu bukan sebuah lelucon atau candaan. Tapi, orang lain enggak perlu tahu atau ngerasain apa masalah aku selama ini," kata Gracia Indri ketika ditemui di acara launching produk 'Rene Furterer 5 Sens', di Hotel Fairmont Senayan, Jakarta Pusat, Senin (20/11/2017).
"Gak perlu saya ceritakan apa yang saya pikirkan, rasakan, dan saya kerjakan," tambahnya.
Gracia menambahkan, karena permasalahan rumah tangganya dengan David, wanita kelahiran Pasuruan, Jawa Timur, 14 Januari 1990 itu menjadi setres dan berat badannya turun hingga 22 kg.
"Sebenarnya yah salah satunya setres (perceraian). Tapi memang dari dulu mau kurus, badan aku kan kemarin gemuk dihina. Sekarang sudah kurus. Banyak faktor lah sampai badan saya kurus, sehingga saya tidak senang itu (perceraian) dijadikan lelucon," ucapnya.
Lanjut Gracia, ia juga tidak mau terlalu memikirkan masalah rumah tangganya dengan keyboardis grup band 'Noah' itu, sampai tidak bisa bekerja.
"Intinya saya pengin bekerja dan bisa memuskan mata banyak orang. Dengan mereka senang dan gak sia-sia datang dan menyaksikan ke tempat pekerjaan saya," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Gracia Indri mengajukan gugatan cerai kepada David 'Noah' ke Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat, 4 Juli 2017 lalu.
Gugatan cerai Gracia kepada David sudah diterima pengadilan dengan nomor perkara 285/Pdt.G/2017/PN.Bdg.
Gracia Indri resmi dinikahi oleh David pada 28 Desember 2014 lalu, di Gereja Katedral Bandung, Jawa Barat. Selama tiga tahun berumah tangga, hingga saat ini mereka pun belum dikaruniai satu orang anak.
Sekitar tahun 2016, rumah tangga Gracia Indri dan David dikabarkan retak, dikarenakan David itu dikabarkan jarang pulang ke rumah.