Minggu, 5 Oktober 2025

Serunya Aksi Panggung Nidji Tutup Gelaran BNI DigiFest

Meski atmosfer yang tercipta tak seenergik lagu pertama, pada lagu kedua ini Giring "Nidji" kembali mengajak penonton melompat-lompat.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM/REGINA
Nidji tampil dalam BNI DigiFest 

Aksi panggung Nidji belum usai. Kali ini lagu Laskar Pelangi yang mereka persembahkan.

"Izinkan saya mendoakan yang ada di depan kami agar rezeki berlimpah, umur panjang, tak pernah kena musibah dan penyakit. Semoga BNI laba bersihnya meningkat dan semua yang di sini naik gaji, bonus akhir tahunnya juga. Selain rezeki dan tabungan banyak, utangnya lunas semua. Anak-anaknya jadi manusia semua. Mimpi jadi kenyataan semua. Yang jomblo... yang jomblo... jangan amin dulu, didoain juga belum! Yang jomblo, semoga enteng jodoh. Yang ada psangan, semoga cepat nikah. Yang udah nikah, segera dikasih momongan. Kita berdoa keluarga BNI rezekinya halal semua, bukan uang korupsi...!" tutur Giring "Nidji" di sela lagu.

Setelahnya, Nidji menampilkan lagu Pesawat Tempurku milik Iwan Fals.

Lagu Arti Sahabat dan Biarlah pun menjadi dua lagu terakhir yang mereka persembahkan.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved