Unggah Foto Berbikini, Tubuh Wulan Guritno Tampak Langsing Berperut Rata
Wulan tampak sedang bersantai di pinggir pantai sambil menggunakan bikini hitam.
TRIBUNNEWS.COM - Masalah wanita sesudah melahirkan adalah salah satunya, berat badan yang bertambah tak terkontrol.
Apalagi kalau sudah punya anak lebih dari satu, makin susah rasanya mengontrol berat badan.
Tapi tidak dengan Wulan Guritno.
Ibu dari 3 orang anak ini masih saja punya tubuh langsing dan perut rata yang bikin cewek-cewek iri.
Terlihat dalam unggahan ibu dari Shaloom ini di Instagram pribadinya.
Wulan tampak sedang bersantai di pinggir pantai sambil menggunakan bikini hitam.
Tak lupa kacamata lucu yang menutupi matanya dari sinar matahari.
Memang terlihat dalam foto itu, Wulan punya tubuh yang masih seperti seorang anak gadis.
Padahal Wulan sudah berusia 37 tahun loh.
Netizen saja sampai kagum sama tubuh ibu kece satu ini.
@galeri_klengkeng: "Ini beneran ibu beranak 3 ? Hehehe."
@deviyantitanjung: "Body goals, gw anak 3 tapi gembrot."
@mega_putricharisa: "Keren , abg juga kalah."
@hasbi_ridwan123: "Pantai nya cantik orang nya pun lebih cantik."
Siapa ya mau juga punya body seperti mama Wulan Guritno?
