Sosok Shahila Khan Ternyata Palsu, Itu Foto Ruba Zai Blogger Belanda
Masih ingat berita heboh sosok Shahila Khan melalui Instagram mengaku sebagai tunangan Shaheer Sheikh, ternyata foto yang digunakan milik Ruba Zai.
Foto tersebut memang ada di akun Instagram milik Ruba Zai dengan alamat Instagram @hijabhills. Akun tersebut sangat terbuka dan memungkinkan siapa saja untuk copy gambar sosok Ruba Zai.
Ruba Zai merupakan seorang Blogger yang aktif memberikan tips cara menggunakan hijab menggunakan hijab, bahkan ia memiliki saluran Video Youtube dengan nama Ruba Zai.
Sebelumnya heboh sosok yang mengaku bernama Shahila Khan.
Melalui akun Instagram ia memasang foto seorang wanita cantik menggunakan baju muslim warna pink dengan hijab menawan (belakangan diketahui merupakan sosok Ruba Zai).
Shahila pun berkisah tinggal di Turki dan merupakan tunangan Shaheer Sheikh.
Kontan berita ini menjadi heboh lantaran beberapa hari sebelumnya tali cinta antara Ayu Ting Ting dan Shaheer Sheikh putus.
Ayu Ting Ting memutus hubungan cintanya dan hanya mengatakan bahwa Shaheer Sheikh bukan Imam yang tepat untuk dirinya dan anak semata wayangnya.
Penggemar kaget dan menduga ada orang ketiga yang merusak hubungan mereka lalu muncullah sosok Shahila Khan yang bikin heboh.
Hingga saat ini belum diketahui berkait sosok Shahila Khan apakah benar ada atau hanya ulah iseng penggemar. Hingga berita diturunkan Redaksi Tribunnews masih berusaha mengonfirmasi Shaheer Sheikh. (tribunnews/robertus rimawan)