Selasa, 7 Oktober 2025

Gudang Milik Susi Pudjiastuti di Pangandaran Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta

Terjadi kebakaran di gudang material perahu dan tempat penyimpanan kayu milik mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti

net
ilustrasi kebakaran 

Kapolsek Pangandaran, Kompol Usep Sopiyan, mengatakan, api semula diketahui sekuriti bernama Rojak.

Rojak lalu membangunakan karyawan Susi Air lainnya untuk memberitahu bahwa terjadi kebakaran di gudang tersebut.

"Setelah mengatahui terjadi kebakaran, para karyawan berupaya memadamkan kobaran api dengan alat seadanya," ujar Usep melalui WhatsApp, Rabu (7/8/2024) pagi.

Selang beberapa menit, datang tiga unit mobil damkar dan satu truk tangki milik BPBD Kabupaten Pangandaran.

"Kita bersama langsung melakukan upaya pemadaman. Alhamdulillah, pada jam 01.30 WIB api berhasil dipadamkan," katanya.

Dia mengatakan, semua barang digudang nyaris ludes terbakar. Kerugian ditaksir sekitar Rp 500 juta hingga Rp 700 juta.

Kebakaran itu diduga karena korsleting listrik.

Dari video yang beredar, terlihat kobaran api di lokasi TKP terlihat membesar dan sejumlah orang yang berada di lingkungan TKP terlihat panik. Mereka sempat memadamkan kobaran api dengan alat seadanya.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Ini Isi Gudang Milik Susi Pudjiastuti di Pangandaran yang Terbakar, Mobil Kijang Juga Dilalap Api dan BREAKING NEWS, Gudang Material Perahu Susi Pudjiastuti di Pangandaran Terbakar, Kerugian Rp 700 Juta

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved