Selasa, 7 Oktober 2025

Berita Viral

Bikin Lukisan yang Hanya Terlihat Pakai Efek Negatif, Si Pembuat Kini Banjir Pesanan setelah Viral

Kisah pria pembuat lukisan unik yang hanya terlihat pakai efek negatif, mengaku dapat banyak pesanan setelah viral.

Penulis: Shella Latifa A
Istimewa, TikTok @ndre.andikaa
Viral sebuah lukisan yang hanya bisa dilihat pakai efek negatif, hasilnya tuai pujian. Berikut cerita dari si pembuat karya. 

Andre mengaku bersyukur melihat hasil karyanya bisa diapresiasi banyak orang.

Tak lupa, ia juga mengucapkan banyak terima kasih kepada warganet yang memujinya.

"Alhamdulillah saya bersyukur banyak teman teman di luar sana yang mengapresiasi karya saya," imbuh dia.

Belajar Melukis secara Otodidak

Keahlian melukis Andre ternyata merupakan hasil belajarnya sendiri secara otodidak.

Ia mulai suka membuat negative art sejak ia masih kelas satu SMA, sekitar tahun 2016-2017.

Ketika itu, ia terinspirasi oleh seniman negative art yang terkenal, Brian Lai.

"Dari situlah saya mulai bertanya tanya, kok bisa sih warnanya berubah begitu."

"Akhirnya saya coba sendiri, dan rasanya seneng banget. Mulai sejak itulah saya suka negative art," jelas dia

Viral sebuah lukisan yang hanya bisa dilihat pakai efek negatif, hasilnya tuai pujian. Berikut cerita dari si pembuat karya.
Viral sebuah lukisan yang hanya bisa dilihat pakai efek negatif, hasilnya tuai pujian. Berikut cerita dari si pembuat karya. (TikTok @ndre.andika)

Pada saat itu lah, Andre mulai belajar menggambar sendiri dengan bekal referensi internet.

Lalu, pada Oktober 2020, Andre lebih menekuni membuat negative art ini dan mulai mengunggah hasil karyanya di media sosial.

Berkat polesan tangannya, Andre bisa menghasilkan uang sendiri.

Adapun harga lukisannya pun beragam tergantung ukuran dan pesanan gambarnya.

"Untuk harganya lukisan wajah ukuran A3 sekitar Rp 100 ribu, A2 Rp 150 ribu, dan A1 Rp 180 ribu."

"Kalau lukisan hewan atau pemandangan harganya sekitar Rp 80-150 ribu-an," ucap dia.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved